Anggota IKKM, Riski Santo menyebutkan mengatakan setelah ajang tersebut korban sempat vakum dan kembali aktif pada tahun 2019.
"Dia anggotanya mulai 2014, sempat vakum dan mulai aktif kembali tahun 2019. Namun, pada saat dalam perjalanan yang bersangkutan terlibat sesuatu kasus sehingga kita nonaktifkan atau berhenti dari IKKM dari 9 Maret 2023,"kata Riski, Kamis (7/3/2024).
Ketika disinggung mengenai persoalan David Heydar Pratama yang terjerat kasus hukum penipuan, pihaknya sudah mengetahui informasi tersebut dari media sosial dan pemberitaan media online.
"Kita sudah mengetahuinya dari pemberitaan dan medsos. Mengenai keberadaan yang bersangkutan kita sudah lama tidak berkomunikasi sejak ia keluar dari IKKM,"jelasnya.
Melansir tribunsumsel.com, David Heydar Pratama (26) polisi gadungan yang menipu pacarnya di Bandung membuat korban mengalami kerugian hingga mencapai Rp 165 juta.
Demi melancarkan aksinya, David Heydar mengaku membeli seragam lengkap polisi termasuk pin reserse serta walkie talkie di toko online.
Hal itu membuat korban percaya bahwa David Heydar adalah polisi sampai rela menggadaikan menggadaikan buku pemilik kendaraan bermotor (BPKB) mobil saat kekasihnya itu mengaku sedang butuh uang.
Diketahui, David Heydar Pratama (26) adalah pria asal Palembang, Sumatera Selatan.
Modus David menjerat korbannya yakni dengan cara menawarkan cinta.
David Heydar Pratama tertunduk saat berjalan memasuki halaman Markas Polsek Regol, Kota Bandung, Rabu (6/3/2024).
Tangannya diborgol. Lelaki asal Palembang, Sumatera Selatan ini, tidak banyak tingkah saat dihadirkan kepada wartawan.