Meski begitu, dirinya tidak menjelaskan bagaimana kondisi medis sang anak saat pertama kali dilahirkan.
Uswa hanya mengatakan kalau bayinya itu dipijit oleh nenek buyutnya di usia 2 hari.
Ia juga meyebutkan kalau Devandra sempat dibawa ke kamar mandi untuk dibersihkan popoknya pada pukul 02.00 WIB.
Sudah empat bulan Devandra meninggal dunia, Uswa pun mengungkap respon sang nenek buyut.
Rupanya nenek buyutnya itu meyakini kalau Devandra meninggal bukan karena dipijit.
Menurutnya, saluran pencernaan tersumbat itu merupakan bawaan sang bayi sejak dilahirkan.
"Sampai sekarang juga ga tuh minta maaf atau gimanaa” malah dia pernah bilang keorang” kalo itu penyakit bawaan dari aku padahal aku dari kecil sampai sekarang ga ada mengidap penyakit apa”," tulis Uswa.
Bahkan menurut Uswa, dirinya juga sempat dilarang untuk menyusui bayinya.
"Dan apakah saluran pencernaan tersumbat itu keturunan,itu ga masuk akal,apa wajar juga bayi sekecil itu dilarang aku nenenin,apa wajar seorang ibu dilarang pegang anaknya," kata dia.(*)