Setiap hiasan dinding merepresentasikan budaya Indonesia.
Ada pula sebuah lukisan BJ Habibie dengan Ainun Habibie saat sedang bersepeda.
Di sana, juga terdapat tulisan menarik, yakni 'Cinta Tanpa Batas'.
Tulisan ini seolah menggambarkan ketulusan cinta keduanya.
Baca Juga : 5 Rumah Angker di Indonesia, 3 Diantaranya Diangkat Jadi Film
Lanjut ke bagian ruang tamu.
Ruang tamu di rumah BJ Habibie memiliki sentuhan modern dengan beragam aksesori yang menghiasi dindingnya.
Di sana, terdapat foto keluarga dan lukisan yang menggantung di dindingnya.
Ruangan tersebut tampak begitu homey dengan pilihan warna-warna yang kontras.