Laporan wartawan GridHot.ID, Dewi Lusmawati
GridHot.ID - Belakangan, viral video sekelompok siswa SMK NU 03 Kaliwungu Kendal, Jawa Tengah, yang tampak mengeroyok seorang guru bernama Joko.
Dalam video berdurasi 24 detik itu, para siswa SMK NU 03 Kaliwungu Kendal secara beramai-ramai terlihat seperti mengkeroyok atau memukuli Guru Gambar Teknik Otomotif mereka, yaitu Joko Susilo, saat di kelas.
Kini, usai video dirinya dikeroyok siswa SMK NU 03 Kaliwungu Kendal, pak guru Joko buka suara.
Baca Juga : Sedang Viral, Begini Penampakan Rumah Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka
Dikutip GridHot.ID dari Tribun Jateng, pak guru Joko mengungkapkan bahwa hal tersebut hanya merupakan sebuah candaan yang kelewat batas.
“Itu hanya candaan, namun kelewat batas,” ujarnya, Senin (12/11/2018).
Ia mengaku awalnya ada seorang murid yang melempar kertas dan mengenai dirinya, namun saat ditanyai, respon para murid seolah-olah bercanda.
Karena terlarut dalam suasana bercanda, murid-murid pun secara tidak sopan malah bersikap seperti mengkeroyok dan memukuli sang guru.
Baca Juga : Mendadak Viral, Tidak Disangka Begini Sosok Dian Sorowea Asal NTT
“Biasanya juga tidak begitu. Itu hanya sekelompok anak saja, tidak satu kelas atau semua anak begitu. Yang dapat saya sampaikan yaitu tidak ada kekerasan dan pemukulan, tapi memang guyonan (candaan)nya kelewat batas,” sambungnya.