Find Us On Social Media :

Misteri Penemuan Amplop dalam Saku Demonstran, Polisi Menduga Aksi 22 Mei Dipicu oleh Massa Bayaran

Aksi anarkis 22 Mei.

Sebelumnya seorang driver ojek online telah mendapatkan kesaksian berupa pengakuan mengejutkan dari seorang wanita dalam aksi demonstrasi.

Ia yang sedang mendokumentasikan aksi demonstrasi tiba-tiba mendapatkan informasi bahwa ada oknum yang mendanai para pelaku aksi demonstrasi tersebut.

Hal itu kemudian disampaikan driver berinisial AM ini melalui akun Twitternya.

Baca Juga: Warganet Kagum Lihat Aksi Penyapu Jalan yang Abaikan Massa Kerusuhan dan Tetap Jalankan Kewajiban Meski Situasi Mencekam

Dilansir Gridhot.ID dari akun Twitter @arismunandarr (21/5/2019), ia mendapat informasi tersebut setelah menghantar penumpangnya di daerah Masjid Cut Mutia.

"Tadi, disebelah kanan dari dua moto ada gang, nganter penumpang masuk ke dalem gangnya. Pas pengen masuk ke dalem gang ada ibu-ibu berdua pake baju gamis hitam ngobrol dan bilang,

Satu orang dibayar 300 ribu.

Kedengeran jelas 100%. Ya Allah," tulisnya dalam akun Twitternya.

Baca Juga: Usai Rusuh di Tanah Abang, Massa Bakar Area Sekitar Asrama Brimob Padahal di Sana Ada Anak Istri Polisi

Masih penasaran dengan apa yang terjadi, ia pun coba untuk mencari informasi dengan bertanya pada salah satu wanita bergamis tersebut.