Find Us On Social Media :

Bahagia di Atas Penderitaan TNI, KKB: Helikopter Hilang Kontak dan Jatuh Pertanda Alam Papua Mendukung Perang Kemerdekaan

Helikopter MI-17 milik TNI AD

 

Sementara itu, dikutip dari Kompas, Wakapendam 17 Cenderawasih Letkol Inf Dax Sianturi membantah beredarnya isu melalui pesan WhatsApp bahwa helikopter milik Penerbad yang hilang kontak di Oksibil, Kabupaten Bintang, Papua, mendarat darurat.

"Sehubungan dengan beredarnya informasi bahwa pesawat Heli MI 17 Penerbad Noreg HA-5138 telah mendarat darurat, dengan ini kami nyatakan info tersebut tidak benar," kata Dax dalam keterangan tertulisnya, Jumat (28/6/2019) malam.

Menurut Dax, Helikopter MI-17 dengan nomor registrasi HA-5138 milik Penerbangan TNI AD yang hilang kontak saat terbang dari Bandara Oksibil ke Bandara Sentani Jayapura hingga pukul 21.00 WIT belum ditemukan.

Baca Juga: Ancam Boikot Pemilu 2019, Pimpinan KKB Papua Egianus Kogoya: Siapapun Bawa Turun Pemilu di Wilayah Operasi Kami, Dia Kami Tembak

"Sampai saat ini pukul 21.00 WIT heli masih dinyatakan hilang (belum ditemukan)," pungkasnya.

Helikopter sejatinya bertolak dari distrik Okbibab, penerbangan dilanjutkan ke Bandara Oksibil ibu kota Kabupaten Pegunungan Bintang dalam rangka refuel.

Pada pukul 11.44 WIT Helly MI-17 take off dari bandara Oksibil menuju Sentani.

Baca Juga: Putar Balik Pernyataan Mantan Kapolda, KKB Sebut TNI Ingin Perkosa Wanita Papua Termasuk Nenek-nenek

Sesuai perkiraan ekstimasi waktu seharusnya Heli MI-17 landing di Sentani pukul. 13.11 WIT, namun sampai dengan saat ini belum ada komunikasi ataupun berita tentang keberadaan helikopter tersebut.