Find Us On Social Media :

Kesulitan Buru Benny Wenda Lantaran Sudah Jadi Warga Negara Inggris, Wiranto: Kalau Masuk ke Indonesia, Saya Tangkap!

Benny Wenda dan Wiranto

Melansir dari Antara, Wiranto menegaskan jika Ketua Persatuan Gerakan Pembebasan untuk Papua Barat (ULMWP) Benny Wenda masuk ke Indonesia akan ditangkap.

"Ini kan bagian dari kondisi nyata, tidak hanya di Indonesia. Negara-negara lain pun ada pihak tertentu yang selalu merecoki," katanya, saat konferensi pers situasi Papua di Jakarta.

Baca Juga: Diduga Buang Bendera Merah Putih ke Selokan Lantaran Tak Mau Mengibarkannya, Asrama Mahasiswa Papua di Surabaya Digeruduk Ormas

Namun, kata Wiranto, proses penindakannya tidak gampang ketika pihak yang merecoki itu sudah bukan lagi WNI dan sudah mendapatkan perlindungan dari negara lain.

"Tatkala mereka sudah bukan warga negara Indonesia, dan juga sudah ada perlindungan suaka dari negara-nega lain, prosesnya kan tidak sederhana itu," tuturnya.

"Kalau (Benny Wenda) masuk ke Indonesia, ya, saya tangkap. Nanti kita proses," tegasnya.

Baca Juga: Bukan Kelompok Egianus Kogoya, TNI Sebut Anggota KKB yang Terlibat Baku Tembak di Wamena Bawahan Yusak Tabuni yang Kini Tak Lagi Eksis

Akan tetapi, kata dia, ketika Benny Wenda melakukan kegiatan di luar negeri, tentu butuh tindakan sejalan dengan langkah-langkah diplomasi yang diatur perundang-undangan internasional.

Yang jelas, Wiranto menegaskan pemerintah tidak tingal diam dengan tindakan Benny Wenda melalui provokasi-provikasinya dengan menyampaikan realitas sebenarnya yang terajdi di Papua

"Kati tidak diam, selalu lakukan langkah-lagkah untuk dapat menagntisipasi. bahkan, intercept kegiatan otu (provoasi). Procokasinya enggak mempan," ucapnya.

(*)