Pagi-pagi Jalankan Tugas di Halaman Mahkamah Agung, Maryati Ngaku Kaget Hingga Sakit Kuping Saat Dengar Ledakan di Monas: Saya Ga Kepikiran ke Situ, Saya Nyapu Aja

Selasa, 03 Desember 2019 | 16:13
YouTube/ Kompas TV

Dengar Ledakan Kencang di Monas hingga Buat Kupingnya Sakit, Petugas Kebersihan: Saya Mah Nyapu Aja

Gridhot.ID - Pada Selasa (3/12/2019) sebuah ledakan menggemparkan daerah seputarKawasan Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat.

Ledakan tersebut menyebabkan dua orang diduga anggota TNI mendapatkan luka berat dan telah dilarikan ke RSPAD Gatot Soebroto.

Beberapa warga yang sedang berada di sekitar kawasan Monas pun sempat menyaksikan detik-detik ledakan terjadi.

Baca Juga: Gayanya Bak Gangster Main ke Las Vegas, Ditolak Pemandu Lagu untuk Berhubungan Intim Usai Temai Karaoke, Pria Ini Langsung Pamerkan Aksi Koboi Dengan Todongkan Pistol

Salah satu saksi mata adalah petugas kebersihan setempat.

Berdasarkan kesaksian Maryati, sekira pukul 06:45 WIB, ia sedang menyapu di depan gedung Mahkamah Agung.

Tetiba ia mendengar suara ledakan yang sangat kencang dan membuat kupingnya pengang.

Baca Juga: Piawai Dalam Racik Racun hingga Bom Bunuh Diri, Janda 45 Tahun di Amerika Persenjatai Calon Rekrutan Anggota ISIS Secara Online, Berhasil Ditangkap Usai Bermukim Sejak Tahun 1992

Ia mengaku tak berani mendekat ke lokasi ledakan tersebut dan tak tahu ada korban atau tidak.

"Saya nyapu jam 6 lewat di depan Mahkamah Agung, terus dengar suara ledakan saya pikir bom," kata Maryati seperti yang dikutip TribunJakarta.com di Kompas TV, Selasa (3/12/2019).

Maryati mengaku hal itu membuat kupingnya sakit hingga pengang.

Diketahui dua anggota TNI tersebut sedang melaksanakan olahraga rutin saat peristiwa terjadi.

Baca Juga: Sedang Satai di Sofa Depan Rumahnya, Wanita Ini Dihantam Batu Hitam Raksasa yang Jatuh Dari Langit, Alami Luka Lebam hingga Gagal Ginjal Usai Ditabrak Asteroid

Istimewa/Tribunnews

Lokasi ledakan di Monas yang disebabkan granat asap

"Denger ledakan kenceng saya nyebut Astagfirullah, saya gak tau itu apa yang meledak," sambung Maryati.

Perempuan yang bekerja sebagai petugas kebersihan tersebut mengaku tetap menyapu dan tak melihat ke tempat kejadian.

"Saya gak kepikiran ke situ, saya nyapu aja,"

Saat itu, Maryati yang kebingungan sumber ledakan tersebut sempat bertanya kepada satpam.

Baca Juga: Sering Alami Mimpi Buruk hingga Mengigau Panggil-panggil Nama Budhenya, Bocah 4 Tahun di Surabaya Tak Mampu Tahan Luka Lebam di Sekujur Tubuhnya, Orang Tuanya Beralasan Hanya Keracunan Obat, Ternyata Ini yang Terjadi

Ia mengaku mendengar ledakan tersebut sebanyak 1 kali.

Maryati mengaku takut dan tak berani mendekati tempat kejadian, ia memilih untuk fokus bekerja.

"Saya mah takut, saya mah nyapu aja," katanya dengan khawatir.

Saat ledakan tersebut terjadi, Maryati menyebut tak langsung ada polisi dan kondisi masih normal.

"Belum ada (polisi), mobil juga masih rame, masih jalan biasa,"

Baca Juga: Tak Kunjung Sampai Rumah Seusai Pulang Sekolah, Gadis 18 Tahun di Nias Ditemukan Tewas Misterius dengan Luka di Wajah dan Leher Bersimbah Darah, Hasil Visum Menyatakan Sedang Hamil

kolase Kompas.com & Tribunnews.com
kolase Kompas.com & Tribunnews.com

BREAKING NEWS: Terjadi Ledakan yang Lukai Dua Anggota TNI, Area Monas Disterilkan!

Korban telah dilarikan ke RSPAD Gatot Soebroto

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Argo Yuwono mengatakan terjadi ledakan di dalam Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat, pada Selasa (3/12/2019).

"Benar ada ledakan," ucap Argo Yuwono.

Ledakan di Monas itu menyebabkan dua orang terluka.

Baca Juga: Merahkan Kuping Istrinya, Andhika Pratama Buat Pengakuan Mengejutkan Tentang Marshanda, Didepan Ussy Sulistyawati Blak-blakan Ingin Memperistri Sang Janda

Argo Yuwono mengatakan dua korban tersebut kini sudah dilarikan ke RSPAD Gatot Soebroto.

"Ada korban yang sudah di bawa ke RS, lukanya belum ada informasi," ucap Argo Yuwono.

Menurut wartawan Kompas TV, dua korban luka tersebut adalah anggota TNI yang tengah berolahraga, yakni Serka Fajar dan Prada Gunawan.

"Ada informasi ada dua korban," kata wartawan Kompas TV.

"Garnisun Satu Jakarta, Serka Fajar dan Prada gunawan,"

"Keduanya merupakan anggota TNI," imbuhnya.

Baca Juga: Berawal Dari Ganggu Helikopter TNI yang Akan Kirim Logistik ke Mimika, Kontak Senjata Antara KKB dan TNI Pecah, 5 Orang Tenteng Senjata Serbu Berhasil Kabur Usai Dihujani Tembakan

Wartawan Kompas TV menambahkan salah satu korban mengalami luka berat akibat ledakan tersebut.

"Satu orang terluka, satu orang lagi luka berat," kata wartawan Kompas TV.

Sementara itu Argo Yuwono mengatakan kini tempat kejadian perkara (TKP) sudah disterilkan dari masyarakat.

"Pertama lokasi di sterilkan dari lalu-lalang," kata Argo Yuwono.

Ia menjelaskan saat ini tim kepolisian tengah menyelidiki lebih dalam soal ledakan di Monas tersebut.

Baca Juga: Melenceng dari Rencana Awal, Kartu Pra Kerja Berubah Sasaran dari Anak Muda Tamat Sekolah Jadi untuk Pengantin Baru Tersertifikasi, Jokowi: Bukan Kartu Para Penganggur!

"Saat ini tim sedang bekerja," ucapnya.

"Ada di dalam Monas," imbuhnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Dengar Ledakan Kencang di Monas hingga Buat Kupingnya Sakit, Petugas Kebersihan: Saya Mah Nyapu Aja"

Tag

Editor : Nicolaus

Sumber TribunJakarta.com