Find Us On Social Media :

Tabuh Genderang Perang di Tengah Wabah Virus Corona, Kapuspen TNI Siapkan Pasukan: Dampak Gejolak Sosial Bisa Mengarah ke Anarkis

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayor Jenderal Sisriadi

Oleh karena itu sejumlah perkantoran dan perusahaan menerapkan sistem bekerja dari rumah (work from home/WFH) selama pandemi global ini berlangsung.

Tak hanya itu, sekolah dan universitas juga menerapkan belajar dari rumah.

Hingga pada akhirnya pemerintah mengeluarkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di sejumlah daerah yang menjadi zona merah penyebaran virus corona.

Baca Juga: Pecah Telor, Pertama Kalinya dalam Sejarah, Indonesia Terbitkan Surat Utang Berjangka Setengah Abad, Dikeluarkan Sekarang Gara-gara Corona, Lunasnya 50 Tahun Kemudian

Akan tetapi, dengan diterapkannya kebijakan-kebijakan tersebut, rupanya justru mendorong sektor-sektor lain ikut terdampak.

Dilansir dari Kompas.com, untuk mengatasi hal itu, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayor Jenderal Sisriadi mengatakan, TNI menyiapkan pasukan.

Pasukan yang disiapkan tersebut guna meredam gejolak sosial apabila pandemi Covid-19 di Indonesia semakin memburuk.

Baca Juga: Menjijikkan! Kombes Krishna Murti Bagikan Video Penampakan Lendir yang Diduga Dikeluarkan dari Pasien Corona, Sangat Kental Hingga Buat Gagal Nafas

Hal itu dilakukan sebagai upaya antisipasi dari TNI di bidang pertahanan.