Find Us On Social Media :

Nasib Pilu Perempuan Boyolali Penderita Kanker, Jadi Target Donatur Bodong, Suruh Foto Pegang Kertas Nominal Tanpa Terima Uang Sepeserpun

Kinem penderita kanker di Boyolali hanya dijanjikan mendapatkan bantuan

Gridhot.ID - Nasib memilukan telah dirasakan seorang ibu di Boyolali, jawa Tengah.

Perempuan penderita kanker ini telah dimanfaatkan pihak tak bertanggung jawab.

Kinem (45), warga Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, sangat memprihatinkan.

Baca Juga: Nyalakan Tanda Bahaya, Hadi Tjahjanto Sebut Prajurit dan PNS TNI Dibayangi Krisis, Sang Panglima Minta Anak Buahnya Pelajari Ini di Dunia Maya

Di rumah berdinding papan dan beralas tanah, dia dan suaminya, Nursam (45) hidup bersama lima anaknya. Kinem menderita kanker sejak tahun 2009.

Akibat penyakit itu, lidah Kinem terjulur keluar, gigi rontok, dan terdapat benjolan besar yang menggantung di bawah mulut.

"Untuk makan dan berbicara susah," jelas Kinem saat ditemui di rumahnya, Dusun Gilirejo Desa Gunungsari Kecamatan Wonosamudro Kecamatan Boyolali, Jumat (17/7/2020).

Baca Juga: Sama Dengan Menampar Muka Presiden Jokowi, 2 Petinggi Bareskrim yang Muluskan Pelarian Djoko Tjandra Langsung Dicopot Kapolri, Idham Azis Ogah Instansinya Tercemari

Sementara Nursam mengatakan, sudah berulangkali mengupayakan kesembuhan istrinya tersebut.

Terakhir, kata dia, sekitar dua tahun lalu Kinem dirawat selama 14 hari di RS Moewardi Solo.

Namun selama itu, tidak ada tindakan medis yang diambil.

"Hanya tiduran di kamar, tidak jadi dioperasi karena kondisi drop," ungkapnya.

Nursam bercerita, karena penyakit istrinya tersebut, sempat ada beberapa bantuan dari beberapa donatur.

Baca Juga: Gegerkan Dunia Maya, Isu Palestina Dihapus dari Google Maps dan Apple Maps Kembali Merebak, Ini Fakta Sebenarnya

Sayangnya, bantuan tersebut tak pernah diterimanya.

Beberapa pemberi bantuan tersebut berasal dari luar daerah.

"Saya dan istri hanya diminta pegang kertas yang ada tulisan nominal uangnya, lalu di foto-foto.

Baca Juga: Pamor Kejamnya Luntur Seketika, Adik Kim Jong Un Ngerengek ke Sang Kakak Hanya untuk Lihat Upacara HUT Amerika Serikat, Akhirnya Cuma Nonton Lewat DVD, Ada Rencana Tersembunyi?

Tapi uang tidak pernah saya terima," paparnya.

Dia mengaku pasrah dan ikhlas atas kejadian tersebut.

"Tidak apa-apa, saya hanya berdoa agar istri segera sembuh.

Bantuan yang tak sampai itu cukup banyak, ada yang Rp 10 juta, Rp 30 juta, Rp 25 juta.

Saya tidak terima uangnya, hanya kertas yang masih tersimpan," kata Nursam.

Menurut Nursam, bantuan yang tak sampai tersebut digalang oleh organisasi relawan.

Baca Juga: Pantas Jokowi Ngamuk, Sudah Jor-joran Siapkan Rp 3,7 Triliun dari Tabungan Negara, Insentif Tenaga Kesehatan yang Baru Cair Cuma Rp 58 Miliar, Data Belum Jelas Jadi Faktor Utama

"Saya sudah tidak ingat lagi berapa kali disuruh foto sambil bawa kertas bantuan," ujarnya lirih.

Saat ini yang bisa dilakukan Nursam hanyalah berdoa.

Di satu sisi, dia harus bertarung dalam kerasnya hidup untuk menafkahi keluarga.

Baca Juga: Anak Buahnya Bolos Kerja dan Malah Asik Selingkuh Sampai Ngamar di Losmen, Bupati Banjarnegara Langsung Ngamuk, Satpol PP Langsung Dikirim Buat Ciduk Kedua PNS

Pekerjaan sebagai tenaga serabutan masih setia dilakoninya meski penghasilan tak menentu.

Sementara, kesembuhan sang istri juga menjadi bagian dari doa yang selalu dilafalkannya.(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul "Kisah Kinem Boyolali Derita Kanker: Suruh Foto Pegang Kertas Nominal, Uang Bantuan Tidak Diterima"