N250 Gatotkaca ini akan melengkapi koleksi Muspusdirla.
PT Dirgantara Indonesia menyerahkan pesawat tersebut sebagai tindak lanjut Surat Keputusan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (SKEP) Nomor 284/VIII/2020 tanggal 14 Agustus 2020 tentang Penugasan Penerimaan Hibah Pesawat Prototype Aircraft PA01 N250 milik PT DI untuk ditempatkan di Muspusdirla.
Sebelum mengirim melalui darat, PT DI melakukan proses pembongkaran pesawat.
Hal itu diawali dengan membuka semua panel akses di bagian utama, baik itu engine, propeller, maupun struktur utama pesawat N250 seperti body, wing dan vertical stabilizer.
Pelaksanaan pembongkaran mengedepankan keamanan personel maupun peralatan yang digunakan.
Ini dilakukan agar bagian-bagian struktur pesawat yang dibongkar tidak mengalami kerusakan hingga nanti dipasang kembali di Yogyakarta.
Truk trailer yang berangkat dari Bandung pun tidak hanya satu.
Di belakang yang bermuatan badan pesawat, ada truk lain yang membawa bagian lain yang telah dipreteli.
Rencananya, Museum akan melakukan proses penerimaan pada 25 Agustus 2020 yang dihadiri Panglima TNI, Kepala Staf TNI Angkatan Udara, Direktur Utama PTDI beserta jajaran pejabat di lingkungan TNI AU dan PTDI.
Perlu diketahui, pesawat karya BJ Habibie ini menjadi saksi perjuangan anak bangsa di dunia kedirgantaraan.