Find Us On Social Media :

3 Nama Calon Pengganti Idham Azis Beredar, Wakil Ketua Komisi III DPR Prediksi Jokowi Bakal Pilih Kapolri yang Penurut, Siapa?

Ilustrasi

Sebelum menjadi Kapolda Metro Jaya, Gatot bertugas sebagai Wakapolda Sulsel (2016), Staf Ahli Sosial Ekonomi (Sahlisosek) Kapolri (2017), serta Asisten Perencanaan dan Anggaran (Asrena) Kapolri (2018).

Sosok ketiga adalah Komjen Pol Agus Andrianto, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Polri.

Agus lahir di Blora, Jawa Tengah pada 16 Februari 1967. Ia merupakan lulusan Akpol 1989 dan merupakan orang pertama jabat bintang tiga di angkatannya.

Baca Juga: Isi Maklumat Kapolri Terkait Libur Nataru, Perayaan Natal di Luar Gereja Hingga Pesta Kembang Api Tahun Baru Dilarang

Ia berpengalaman dalam bidang reserse, sebelum jadi Kabaharkam ia menjabat Kapolda Sumut menggantikan Komjen Firli Bahuri yang menjadi Ketua KPK.

Salah satu karier yang terbilang fenomenal adalah saat ia harus menyidik kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Kala itu, Ahok menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri pada 2016.

Artikel ini telah tayang di Kompas TV dengan judul: "Tiga Nama Calon Kapolri Sudah Beredar, Siapa Terkuat?" dan "Wakil Ketua Komisi III DPR Prediksi Jokowi Akan Pilih Calon Kapolri Penurut."

(*)