Min Aung Hlaing sendiri dilaporkan pergi ke kuil itu setahun yang lalu, untuk mencari berkah.
Bagi masyarakat yang lebih sekuler, upacara tersebut mungkin tampak tidak masuk akal, tetapi tidak di Myanmar.
Myanmar adalah negara yang sangat tradisional dan memiliki kepercayaan yang tidak perlu dipertanyakan lagi mengenai hal-hal ghoib dan supernatural.
Baca Juga: Begini Reaksi Nissa Sabyan Saat Beberkan Lelaki Idamannya, Teriak Kegirangan Saat Melihat Foto Ini
Di antara yang paling percaya takhayul adalah para pemimpin militer yang terkenal sangat mendapat pengaruh pernujuman, numerologi, dan astrologi.
Situs arkeologi Bagan adalah situs Warisan Dunia UNESCO, dengan ribuan kuil berusia ratusan tahun tersebar di dataran berdebu.
Saat ini puluhan bangunan kuno di Bagan rusak akibat gempa bumi tahun 2016.Militer bebaskan 23.000 tahanan dan kerahkan preman
Rakyat Myanmar semakin resah dengan tindakan junta militer.
Selain itu, muncul kabar bahwa militer telah mengerahkan preman untuk menciptakan kerusuhan.
Para preman tersebut diduga bekerja untuk militer dan berencana melakukan pembakaran, perampokan, dan meracuni sumur milik umum sebagaimana dilansir Intisari dari Arab News, Sabtu (13/2/2021).