Find Us On Social Media :

Ada yang Syok Lihat Gaji dan Tunjangan Sebagai PNS Tak Sesuai Harapan, Ratusan CPNS yang Nekat Mengundurkan Diri Usai Lolos Terancam Dikenai Denda Sampai Ratusan Juta Rupiah

Panitia dari Kanwil Kemenkumham Jatim untuk SKD CPNS Formasi Penjaga Tahanan dan Pemeriksa Keimigrasian berdandan ala pink soldier dalam film seri Squid Game, Rabu (20/10/2021).

Gridhot.ID - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengungkapkan masalah ratusan CPNS yang memilih mengundurkan diri.

Dikutip Gridhot dari Kompas.com, disebutkan sebanyak 105 CPNS mengundurkan diri pada Mei 2022.

Tak hanya instansi pusat, mereka yang diterima di instansi daerah pun juga dilaporkan memilih mengundurkan diri usai lolos tes CPNS.

Dikutip Gridhot dari Tribun Solo, BKN mengungkapkan alasan ratusan CPNS mengundurkan diri sehingga menimbulkan kerugian negara.

Hal itu disampaikan Kepala Biro (Karo) Hukum, Humas, Kerja Sama BKN Satya Pratama.

Ia menyebut ada CPNS yang kaget melihat gaji dan tunjangan sebagai PNS.

"Kaget melihat gaji dan tunjangan," ujar Satya saat dimintai konfirmasi Kompas.com, Kamis (26/5/2022).

Satya menyebut CPNS yang sebenarnya sudah lulus itu merasa gaji sebagai PNS yang ditawarkan terlalu kecil.

Menurutnya, hal tersebut tak selaras dengan ekspektasi para CPNS yang memutuskan mengundurkan diri ini.

Baca Juga: 'Pilih Mana Bongkar atau Minta Ampun', Farhat Abas Ngamuk-ngamuk Lihat Makam Vanessa Angel Direnovasi Juragan 99, Keluarga Haji Faisal Ikut Disentil

"Ada yang mengaku kehilangan motivasi, dan lain-lain," ucapnya.

BKN pun menyayangkan langkah mereka yang mengundurkan diri.

Satya mengatakan, seharusnya para peserta CPNS mencari informasi seperti jumlah gaji dan tunjangan terlebih dahulu sebelum mendaftar dan mengikuti proses seleksi.

"Intinya nampaknya beberapa tidak mencari informasi cukup waktu melamar," imbuh Satya.

BKN tak menampik jika aksi ratusan CPNS yang mengundurkan diri itu merugikan pemerintah.

Lantaran formasi instansi yang seharusnya terisi, kini menjadi kosong.

Selain itu, biaya yang digelontorkan oleh negara saat CPNS melakukan proses seleksi cukup besar.

Akibat merugikan negara, Satya menekankan para CPNS yang mengundurkan diri akan disanksi.

Berdasarkan Pasal 54 Ayat 2 Permen PanRB Nomor 27 Tahun 2021, dijelaskan bahwa pelamar yang telah dinyatakan lulus tahap akhir seleksi dan mendapat persetujuan NIP, tapi mengundurkan diri, maka akan disanksi.

Baca Juga: Namanya Meroket Berkat Sinetron Inem Pelayan Seksi, Aktris Cantik yang Dituduh Eks Suami Jadi Penyuka Sesama Jenis Ini Ubah Total Penampilan, Begini Potretnya yang 180 Derajat Berbeda

"Sanksi yang diberikan yakni tidak boleh melamar pada penerimaan ASN untuk satu periode berikutnya," tuturnya, dilansir dari Kompas.com.

Satya memaparkan beberapa sanksi berupa denda di instansi masing-masing.

Bagi pelamar Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) yang mengundurkan diri, harus membayar sanski sebesar Rp 50 juta.

Selanjutnya, pelamar Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia yang mengundurkan diri harus membayar sanksi sebesar Rp 35 juta.

Untuk sanksi bagi CPNS di Badan Intelijen Negara (BIN), kata Satya, bisa didenda hingga Rp 100 juta.

"Dinyatakan lulus kemudian mengundurkan diri, sebesar Rp 25 juta. Telah diangkat sebagai CPNS kemudian mengundurkan diri, sebesar Rp 50 juta. Telah diangkat menjadi CPNS dan telah mengikuti Diklat Intelijen tingkat dasar dan diklat lainya kemudian mengundurkan diri, sebesar Rp 100 juta," imbuh Satya.

Berdasarkan data yang diterima dari Satya, ada 105 orang yang mengundurkan diri. Sementara peserta yang lulus CPNS 2021 mencapai 112.514 orang.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menjadi instansi yang CPNS-nya menjadi paling banyak mengundurkan diri, yakni 11 orang.

(*)