Find Us On Social Media :

Kesal Bolak-balik Diintai, Nikita Mirzani Berencana Jual Rumahnya Seharga Rp 15 Miliar, Merasa Tak Aman Sering Diteror: Ada yang Coret Tembok

Nikita Mirzani berencana menjual rumahnya yang berada di Pesanggrahan, Jakarta Selatan

Gridhot.ID - Artis Nikita Mirzani berencana menjual rumahnya yang berada di Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Mengutip Tribunnews.com, salah satu alasan Nikita Mirzani ingin menjual rumahnya adalah karena merasa tidak aman. 

Sebab diakuinya, setahun belakangan rumah tersebut telah didatangi orang-orang yang tak dikenal.

Hal itu juga menimbulkan rasa tidak nyaman bagi anak-anaknya.

Nikita mengatakan bahwa rumahnya itu sudah lama ditawarkan untuk dijual, tapi tidak kunjung laku.

"Iya (anak tidak nyaman). Makanya ini rumah lama banget lakunya. Dijual," ujar Nikita di rumahnya, Jumat (17/6/2022).

Bintang film 'Comic 8' itu bercerita ada beberapa orang yang tiba-tiba mencoret tembok rumahnya.

"Karena wilayah ini menurut gua kurang aman ya, ada yang bisa lalu lalang, coret rumah segala macem," lanjutnya.

Saat ini Nikita masih menempati rumah tersebut.

Baca Juga: Polisikan Nikita Mirzani, Dito Mahendra Digosipkan Sudah Nikah Siri dengan Nindy Ayunda, Sosok Ini Beberkan Fakta Soal Kebaya Pesanan Janda Askara

Ia berencana membuat pos satpam untuk menjaga keamanan kawasan rumahnya 24 jam.

"Kayanya gua harus ada security depan," kata Niki.

Mantan istri Dipo Latief itu mematok harga Rp 15 miliar beserta isi rumah tersebut.

"Rp 15 miliar aja beserta isinya kecuali pemilik nya," ujar Nikita.

"Enggak nyaman (tinggal di sini)," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan rumah Nikita dikepung polisi pada Rabu (15/6/2022) pukul 03.00 dini hari.

Para petugas Polresta Serang Kota menjemput paksa Nikita karena mangkir setelah mendapatkan panggilan polisi.

Sayangnya, usaha polisi sia-sia, mereka bubar pada pukul 11.15 WIB karena Nikita tak kunjung keluar dan menemui polisi.

Baca Juga: Terlanjur Sesumbar Bakal Dinikahi Mantan Pembalap MotoGP, Nikita Mirzani Kini Justru Di-Unfollow John Hopkins, Bio Instagram Tak Lagi Tertulis, Apa Statusnya Kini?

Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Sinto Silitonga mengungkapkan alasan polisi mendatangi rumah Nikita pada Rabu dini hari.

Sinto menyebut, artis tersebut sudah beberapa kali mangkir dari panggilan pemeriksaan di Satreskrim Polresta Serang Kota.

Oleh sebab itu, kata Sinto, polisi menjemput paksa Nikita di kediamannya kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Pihak Polda Banten mengatakan, aparat kepolisian mendatangi Nikita untuk menindaklanjuti laporan yang dibuat oleh Dito Mahendra terkait kasus dugaan pelanggaran UU ITE.

Status laporan tersebut kini sudah naik ke tahap penyidikan.

"Upaya paksa dilakukan terhadap NM karena NM mangkir dalam beberapa kali pemanggilan resmi dari penyidik," ujar Sinto.

Imbas rumahnya dikepung polisi rupanya membuat Nikita merasa tak aman.

Nikita baru-baru ini menuduh segerombolan pria yang melihatnya sedang diwawancarai awak media sebagai pengintai.

Ia langsung menanyakan tujuan segerombol pria berjumlah 8 orang itu berhenti di depan rumahnya.

Baca Juga: Dipolisikan Dito Mahendra hingga Penyidik Datangi Rumahnya Pagi Buta, Nikita Mirzani Tiba-tiba Tantang Nindy Ayunda Duel Tinju: Boleh Kita Boxing!

Dituduh sebagai pengintai, pria itu tak terima dan mengaku sebagai mahasiswa.

"Ini kan jalan umum mbak, kita lewat aja, coba cek identitas saya, saya ini premanisme atau apa?" jawab seorang pria dikutip dari YouTube Populer Seleb, Sabtu (18/6/2022).

"Saya enggak bilang anda premanisme," balas Nikita.

"Saya mahasiswa," tukas pria tersebut.

Mendengar jawaban itu, Nikita justru emosi.

"Kenapa kalian diam di rumah saya? Ini masih daerah saya. Ngapain? Ini akan terulang kembali ini banyak sekali. Mahasiswa juga di sini salah tempat," tegur Nikita.

Menanggapi teguran Nikita, pria itu mengaku hanya menonton sang artis diwawancarai.

"Kita bukan perampok. Kita kan lihat ibu lagi diwawancarai, kebetulan kita lihat dan kita berhenti lihat ibu," terang pria tersebut.

Merasa geram, Nikita kembali menginterogasi pria tersebut.

Ia mengaku bersyukur saat kejadian banyak awak media yang masih menunggu di depan rumahnya.

"Ini udah bukan sekali dua kali ini udah keseringan apa kan gue bilang gue nggak pernah bohong gue bilang rumah gue diintai terus gimana?" tutupnya.

Baca Juga: Jam 3 Pagi Rumahnya Dikepung Polisi, Nikita Mirzani Mencak-mencak Dilaporkan Sosok Ini: Gue Wanita Huru-hara, Tapi Tahu Tata Krama

(*)