Find Us On Social Media :

Resmi Pecat Buluk, Band Superglad Umumkan Akan Tetap Berkarya, Beberkan Alasan Lukman Laksmana Dikeluarkan: Penyakitnya Susah Dihilangkan!

Lukman Laksmana alias Buluk dikeluarkan secara resmi oleh Superglad Band setelah tersandung kasus dugaan penggelapan dan penipuan uang

Sebab, mereka mau mencari pengganti Buluk yang bisa klop dengan semua manajemen dan personil.

"Sementara ke depan kami akan menggunakan additional. Sekaligus berjalan kami sekalian mencari vokalis baru," ucap Giox.

Sementara itu, Superglad secara resmi mengumumkan logo terbaru mereka dengan menyematkan kalimat "Kemarin Hari Ini Selamanya".

Bahkan grup band yang berdiri pada 2003 ini juga mengumumkan bakal merilis lagu terbaru untuk para Heroes, penggemar Superglad.

"Bicara logo Ada semacam gradasi, menandakan Superglad sudah melalui banyak lika liku perjalanan dan berdebu, pakai itulah," ungkap Aduyz.

Diakui Aduy, kedepan Supeglad akan memberikan warna baru dalam musik mereka pasca Buluk hengkang.

"Sekarang ada warna baru dari sound, arransemen, dan lainnya. Tungguin aja. Kami akan merilis single baru bernama Melaka," kata Aduy.

Baca Juga: Ngilang Bawa Kabur Rp 2,4 Miliar, Keberadaan Terakhir Diduga Buluk Eks Superglad Ada di Apotek, Pakai Nama Samaran Hingga Tak Hadiri Pemakaman Ibunya

Giox meminta Heroes - sapaan penggemar Superglad - untuk terus mendukung mereka berkarya setelah Buluk dikeluarkan dari formasi mereka.

"Semangat terus buat Heroes jangan kendur, karena kami tidak berhenti semangat untuk kalian," ujar Giox

Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya menerima dua aduan atas dugaan penipuan yang dilakukan Buluk eks Superglad pada 23 Mei 2022.

Buluk diduga telah membawa kabur uang sebesar Rp 2,4 miliar.