Find Us On Social Media :

Wajah Asli Sahabat Ferdy Sambo Dibongkar Penasihat Ahli Kapolri, Fahmi Alamsyah Diduga Kuat Terlibat dalam Pembuatan Skenario Pembunuhan Brigadir J, Begini Nasibnya Kini

Ferdy Sambo (kiri), foto Brigadir J (tengah), Fahmi Alamsyah (kanan)

GridHot.ID - Sosok eks staf ahli Kapolri Fahmi Alamsyah mendapat sorotan banyak pihak.

Fahmi Alamsyah merupakan sahabat dari eks kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.

Dilansir dari Tribunnews.com, Fahmi Alamsyah disebut-sebut turut terlibat dalam pembuatan skenario di kasus pembunuhan Brigadir J.

Di mata penasihat ahli Kapolri, Hermawan Sulistyo, Fahmi Alamsyah adalah sosok kontroversial.

"Itu penasihat ahli yang tidak ahli, karena tidak ada track recordnya," ujar Hermawan Sulistyo saat menjadi narasumber di acara Catatan Demokrasi di TV One

"Namanya Fahmi Alamsyah, ini sahabatnya Ferdy Sambo. Sahabat yang setiap hari bersama-sama," imbuhnya.

Hermawan Sulistyo yang juga Kepala Pusat Kajian Keamanan Nasional Univesitas Bhayangkara mengatakan seusai membunuh Brigadir J, Ferdy Sambo menelepon Fahmi Alamsyah.

Fahmi Alamsyah disebut sebagai orang pertama yang dihubungi Ferdy Sambo setelah Brigadir J tewas didor dari belakang dalam jarak dekat di rumah dinasnya, pada 8 Juli 2022,

Bersama sahabatnya itu, Ferdy Sambo kemudian menyusun sebuah skenario untuk menutupi kejahatanya membunuh Brigadir J.

"Jadi ketika habis peristiwa yang jumat ini, Sambo kan telepon sahabatnya, berdua mereka menyusun penjelasan ke rumah publik," kata Hermawan Sulistyo.

Hermawan Sulistyo menyebut Ferdy Sambo dan Fahmi menyusun banyak skenario ihwal tewasnya Brigadir J, mulai dari adu tembak hingga pelecehan seksual.

Baca Juga: Termakan Janji Manis Ferdy Sambo Soal Ini, Bharada E Ternyata Pernah Patroli Kejar Teroris di Poso, Ini Rekam Jejak Richard Eliezer yang Kini Jadi Tersangka Penembakan Brigadir J

"Karena mengaku wartawan penasihat ini, dibuatlah skenario tembak menembak, kemudian menjelaskan ini itu. Banyak sekali skenario yang kemudian disebarkan ke ruang publik," ujar Hermawan Sulistyo.

Setelah selesai menyusun skenario pembunuhan Brigadir J bersama Fahmi Alamsyah, Ferdy Sambo lalu melapor kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sekaligus menceritakan kejadian tersebut versi dirinya

Hermawan Sulistyo menegaskan, polisi tak pernah melindungi Ferdy Sambo dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

"Termasuk melalui Sambo, memberikan informasi yang salah kepada Kapolri, jadi yang terjadi adalah polisi tidak melindungi, yang melindungi itu Sambo sendiri," kata Hermawan Sulistyo.

"Penasihat Kapolri itu banyak, Sambo itu langsung melapor kejadiannya seperti ini, skenarionya dibuatkan oleh Fahmi," lanjutya.

"Itu lah yang disebarkan ke ruang publik, lalu enggak laku, lalu buat lagi, sampai sekarang," imbuhnya.

Nasib Fahmy Alamsyah

Dilansir dari TribunJakarta.com, nasib Fahmi Alamsyah dibeberkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat rapat bersama Anggota Komisi III DPR RI, Rabu (24/8/2022).

Mulanya Listyo Sigit Prabowo menjelaskan bahwa, Fahmi Alamsyah sudah diangkat pada saat kepemimpinan Kapolri sebelumnya.

Listyo Sigit Prabowo kemudian mengungkapkan dirinya tak pernah bertemu dengan Fahmi Alamsyah secara langsung.

Menurutnya, Fahmi Alamsyah lebih banyak menghabiskan waktunya bersama Ferdy Sambo.

Baca Juga: Keluarga Brigadir J Mencak-mencak Ferdy Sambo Mengundurkan Diri dari Polri Bukannya Dipecat: Mana Ada Seorang Pemimpin Sudah Membunuh Masih Bergelar Jenderal

"Namun dalam kesehariannya saya tidak pernah bertemu dengan yang bersangkutan, karena memang yang bersangkutan sehari harinya lebih banyak bersama dengan Ferdy Sambo," jelasnya dalam rapat.

Lebih lanjut, terkait dugaan Fahmi Alamsyah memiliki peran sebagai pembuat rekayasa kasus, Listyo Sigit Prabowo sudah memerintahkan tim khusus untuk mendalami hal tersebut.

Jika ditemukan bukti, maka tim khusus disebut akan memproses Fahmi secara hukum.

"Jadi ini supaya juga menjadi clear. Dan saat ini Fahmi juga sudah mengundurkan diri dan ini juga atas kesepakatan dan permintaan dari rekan-rekan penasihat ahli yang lain," ucap Listyo Sigit Prabowo.

"Kami saat ini sedang menyusun rencana penasihat kapolri yang baru," imbuhnya.

Tingkah Fahmi Alamsyah Buat Dongkol

Penasihat Ahli Kapolri Bidang Media Sosial Rustika Herlambang menegaskan tak tahu soal Fahmi Alamsyah yang menulis skenario pembunuhan Brigadir J.

Rustika mengaku rekan-rekan sesama penasihat Polri merasa kaget dan dongkol dengan Fahmi Alamsyah.

"Iya, para penasihat Kapolri kaget, kok kamu membuat skenario,kita enggak tahu," ucap Rustika dikutip TribunJakarta dari YouTube TV One.

"Kamu kan posisinya penasihat Kapolri, bukan Ferdy Sambo," tegasnya.

Di akhir pernyataannya Rustika Herlambang mengaku sama sekali tak tahu soal tingkah tak terpuji Fahmi Alamsyah.

"Tidak tahu soal peristiwa itu," pungkasnya. (*)