Find Us On Social Media :

Manfaatkan Lidah Buaya hingga Baking Soda, Inilah 5 Pengobatan Rumahan yang Wajib Dicoba Penderita Asam Lambung, Efektif Redakan Sakit Menyiksa

Ilustrasi lidah buaya. Beberapa pengobatan rumahan yang mudah dan efektif untuk membebaskan asam lambung.

GridHot.ID - Asam lambung dapat kambuh kapan saja dan di mana saja.

Oleh karena itu, pengidap asam lambung perlu mengetahui pengobatan rumahan bisa digunakan untuk mengatasi asam lambung.

Dilansir dari Times of India, ada beberapa pengobatan rumahan yang mudah dan efektif untuk membebaskan asam lambung.

1. Jus lidah buaya

Tumbuhan lidah buaya dikenal memiliki khasiat obat, biasanya digunakan untuk meredakan infeksi kulit dan luka bakar.

Lidah buaya yang dibuat menjadi jus juga dapat membantu menjaga usus tetap bersih dan bebas dari racun.

Lidah buaya mengandung sifat anti-inflamasi yang kuat dan sarat dengan vitamin dan asam amino, yang mengurangi tingkat keasaman dan mendinginkan tubuh.

Oleh karena itu, jus lidah buaya bisa digunakan sebagai salah satu opsi untuk memberikan bantuan cepat saat asam lambung kumat.

Cara Membuat:

- Ekstrak ampas dari daun lidah buaya dan campurkan dengan air.

- Minumlah 2-3 kali sehari untuk meredakan asam lambung.

Baca Juga: Kerongkongan Bergeser, Kondisi Lesti Kejora di Rumah Sakit Terungkap, Kuasa Hukum Tanggapi Kabar Rizky Billar Akan Menjenguk

2. Rebusan rempah-rempah

Beberapa rempah-rempah seperti biji jinten (jeera), kapulaga, kayu manis, cengkeh, dan bubuk jahe yang biasa ditemukan di dapur dapat membantu meredakan asam lambung.

Rempah-rempah itu telah diandalkan karena sifat anti-inflamasinya yang kuat.

Biji jinten, khususnya, memiliki sifat kuat yang dapat membantu Anda menyingkirkan masalah kembung. Kembung diketahui sebagai salah satu gejala asam lambung naik.

Cara Membuat:

- Rebus air (1 gelas) dalam panci.

- Tambahkan bumbu seperti biji jintan, kapulaga, bubuk jahe, dan cengkeh ke dalamnya.

- Biarkan ramuan mendidih lalu dinginkan.

- Sebelum diminum, Anda juga bisa menambahkan gula jawa untuk menambah rasa.

3. Rebusan daun kemangi

Kemangi memiliki sifat menenangkan dan karminatif, yang dapat membantu mencegah asam lambung naik.

Rebus beberapa daun kemangi dalam segelas air selama 5 menit. Biarkan dingin lalu saring daunnya dan minum ramuannya.

Baca Juga: Terdengar Sampai Luar Negeri, Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang Disorot 5 Media Asing, Kabarkan Hal Ini

4. Biji adas

Biji adas juga dapat membantu meredakan asam lambung naik.

Untuk meredakan asam lambung, Anda dapat langsung mengunyah biji atau merebusnya lebih dahulu dan meminum airnya.

5. Baking soda

Baking soda memiliki banyak khasiat dan salah satunya adalah meredakan asam lambung.

Tambahkan 1/4 sendok teh soda kue ke dalam setengah gelas air dan campur cairan dengan baik.

Minum ramuannya, itu akan meredakan masalah perut untuk sementara waktu. (*)