Find Us On Social Media :

Asupannya Bisa Menjaga Tubuh Tetap Berenergi Sepanjang Hari, Simak 5 Menu Buka Puasa yang Cocok Dikonsumsi Penderita Maag

rekomendasi menu berbuka puasa yang cocok untuk penderita maag hingga asam lambung

Sementara itu, penderita maag juga dapat menghindari makanan yang dapat memperburuk kondisi maag, seperti makanan yang terlalu asam, pedas, berlemak, atau mengandung santan.

Beberapa contoh makanan yang sebaiknya dihindari oleh penderita maag adalah cuka, tomat, jeruk, cabai, gorengan, daging merah, susu, kopi, teh, dan minuman berkarbonasi.

Simak daftar menu makanan buka puasa bagi penderita maag dilansir dari Oladoc.

Menu Makanan buka puasa bagi penderita maag

1. Kurma

Kurma menjadi salah satu makanan buka puasa bagi penderita maag selain menjadi makanan sunnah.

Buah Kurma penuh dengan karbohidrat baik yang langsung memberi Anda energi, tanpa membebani sistem dengan banyak gula.

Faktanya, kurma juga merupakan makanan sahur yang baik karena kaya akan potasium, serat, dan magnesium, yang dapat membantu mempertahankan energi lama setelah berhenti makan.

Komponen yang lambat dicerna pada kurma membuat tubuh terasa lebih kenyang lebih lama, dan menahan rasa lapar.

Karena kurma tidak berat di perut, kurma tidak akan memperburuk mulas dan asam lambung. Mengonsumsi kurma terlebih dahulu mempersiapkan perut untuk menerima makanan, setelah seharian berpuasa.

Penelitian Departemen Pertanian AS, satu buah kurma cukup untuk menyediakan 6 persen dari total kebutuhan serat harian.

Baca Juga: Lebih Baik Awali Berbuka dengan Makanan Ringan, Ini 5 Tips Agar Puasa Lancar Bagi Penderita Maag