Find Us On Social Media :

Ustaz Abdul Somad Bongkar Amalan untuk Sembuhkan Penyakit yang Sulit Disembuhkan, Hal Sederhana Ini Bisa Jadi Senjata Ampuh

Ilustrasi orang sakit

Imam itu pun menyarankan agar orang tersebut bersedekah.

"Pada zaman Imam Abdurrahman Ibnu Mahdi, datang seseorang yang lututnya bernanah, puluhan tahun berdo'a tapi tak sembuh.

Obat dari segala pengobatan sudah dimakan, do'a, rukiyah sudah.Dia kemudia berkata pada Imam Abdurrahman Ibnu Mahdi tentang keadaannya.

Kata Imam Abdurrahman Ibnu Mahdi tunggu sebentar. Ia pun melakukan shalat istikharah, lalu dia teringat,

"Ada satu yang belum kau lakukan, cari kampung yang tak ada sumurnya lalu buat sumur di sana.

Lalu pria itu pergi ke kampung yang tak memiliki sumur.

Dibuatkannya sumur, lalu orang berduyun-duyun datang dan minum ke tempat itu.

Lalu setelah itu rupanya Allah menurunkan rahmat berkat tenggorokan orang-orang yang basah karena air sumur itu," ujarnya.

Namun menurut UAS, zaman sekarang tak mungkin bersedekah dengan membuatkan sumur karena orang-orang sudah mudah mendapatkan air.

"Di zaman sekarang apa yang bisa dilakukan untuk bersedekah? Lihat apa yang diperlukan orang-orang? Ada orang kekurangan semen, kasih semen, besi... kasih besi," beber Ustadz Abdul Somad.

"Sedekah itu, adalah apa yang paling dibutuhkan, maka itulah yang kita berikan. Lalu kita tidak melihat ini sebagai beban, karena hal ini merupakan tantangan. Berapa banyak masjid-masjid yang selesai karena apa, karena orang menganggap itu sebagai tantangan," tambahnya.

Selanjutnya, Ustadz Abdul Somad memberikan contoh lain dengan cerita tentang Nabi di masa lalu yang tetap tegar pada kepercayaan kuasa Allah.

"Ada rasa cemas, ada rasa takut, tapi kita harus percaya bahwa segala kuasa tetap milik Allah swt," kata Ustadz Abdul Somad.

(*)