Find Us On Social Media :

Beredar Rumor Pembunuh Vina Cirebon yang Masih Buron Anak Mantan Bupati, Hotman Paris: Ayo Penyidik Turun ke Lapangan

Pengacara Hotman Paris turun tangan di kasus pembunuhan Vina Cirebon.

Hotman Paris mendesak penyidik Polda Jabar untuk bergerak cepat dan menyelidiki kebenaran rumor tersebut.

"Ayo penyidik segera turun ke lapangan, panggil mantan bupatinya," kata Hotman Paris.

"Apakah benar salah satu pelaku yang DPO anak mantan bupati? Sudah viral dimana-mana." imbuhnya.

Jika isu tersebut benar adanya, Hotman Paris meminta penyidik untuk langsung menyita seluruh ponsel milik anggota keluarga sang mantan bupati.

"Ayok jemput malam ini juga. Langsung sita semua HPnya," imbuhnya.

Namun hingga berita ini diturunkan belum diketahui identitas mantan bupati yang dimaksud Hotman Paris.

Sebagai informasi, dikutip Kompas.com pada pemberitaan 2016, Vina dibunuh oleh 11 orang yang disebut-sebut merupakan anggota geng motor di Jalan Raya Talun, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, pada Sabtu (27/8/2016) malam.

Vina ditemukan di lokasi tidak jauh dari mayat kekasihnya, Eki yang juga menjadi korban kebrutalan geng motor.

Ketika itu, Eki masih berusia yang sama dengan Vina yakni 16 tahun.

Kapolres Cirebon Kota yang saat itu dijabat AKBP Indra Jafar, menggelar konferensi pers enam hari setelah peristiwa itu terjadi.

Dalam konferensi pers itu dijelaskan, Vina dan Eki sebelum tewas dibunuh secara sadis sempat berkeliling bersama rekan klub motor ke sekitar Kota Cirebon.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Vina Belum Tuntas, 8 Pelaku Lain Ternyata Cabut Keterangan BAP soal Keberadaan 3 Buron, Ada Apa?