Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Orang Tuanya Kini Ditahan Gara-gara Kasus Ikan Asin, Begini Nasib Kedua Anak Pablo Benua dan Rey Utami

Candra Mega Sari - Sabtu, 13 Juli 2019 | 08:10
Rey Utami dan Pablo Benua
Kompas.com/Dian Reinis Kumampung

Rey Utami dan Pablo Benua

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega

Gridhot.ID - Kemelut skandal 'ikan asin' yang menyeret nama Galih Ginanjar, Pablo Benua, Rey Utami dan Fairuz A Rafiq mulai menghadapi babak baru.

Pihak kepolisian sudah menaikkan status Galih Ginanjar serta pasangan Pablo Benua dan Rey Utami sebagai tersangka kasus 'ikan asin'.

Ketiganya kini akan menjalani pemeriksaan sebagai tersangka di Polda Metro jaya.

Baca Juga: Ngaku Pengusaha Sukses dan Kenal Rey Utami Lewat Tinder, Pablo Benua Ternyata Terjerat Kasus Penipuan Sejak 2017

Dikutip GridHot.ID dari PMJNews, Pablo Benua dan Rey Utami pun telah ditahan petugas.

Pasca diperiksa sebagai saksi, Pablo Benua dan Rey Utami belum diizinkan pulang oleh aparat.

Kebenaran ketiga publik figur itu ditahan disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono.

Baca Juga: Toko Berliannya Diakui Milik Barbie Kumalasari, Sang Pemilik Asli Kini Buka Suara

"Iya (ditahan) kan sudah tersangka," ungkap Kombes Pol Argo Yuwono, di Jakarta, Kamis (11/07/2019) pagi.

Polisi juga melakukan penggeledahan di kediaman Pablo Benua dan Rey Utami, Kamis (11/7/2019) guna mencari barang bukti terkait kasus video 'ikan asin' namun hasilnya nihil.

Source :Kompas.comAntara PMJNews

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x