3. Ukuran sel sangat kecil
Sel ini dikenal dengan sel tikus karena hanya memiliki ukuran sekitar 1 x 2 meter saja.
4. Ada kamar mandi
Dalam sel yang berukuran 1 x 2 meter itu tak ada fasilitas lain selain kamar mandi.
Di sel pengasingan tanpa cahaya matahari dan udara tersebut, napi harus makan dan buang air di ruangan sempit itu.
5.Tak bisa buat selonjor
Dikutip dari Tribunnews.com, Antasari Azhar pernah merasakan sesaknya sel tikus saat menghuni Lapas Klas I Tangerang, Januari 2011 lalu.
"Awal kali bapak ke lapas ini, bapak juga masuk ke Sel tikus selama sebulan. Selnya kecil banget dan ada di menara itu. Ukuran selnya cuma 2x2 meter tapi sekarang ditempati 4 orang. Selnya untuk kaki selonjor aja gak bisa, kakinya harus ditekuk," beber Dado, terpidana kasus narkoba saat ditemui di Lapas Klas I Tangerang.
(*)