Bahkan dirinya juga akan melaporkan Hotman Paris selaku pembawa acara dan Melaney Ricardo juga Juliana Moechtar selaku pemandu acara pendukung.
Baca Juga: Lihat Tampang 4 WNA yang Dideportasi Indonesia Karena Ikut Aksi Demo Papua
Dirinya merasa terzalimi dan ingin tahu siapa yang bertanggung jawab atas permasalahan tersebut melalui penyelidikan.
"Pokoknya penyidik yang akan lihat siapa yang bertanggung jawab terhadap tindakan aniaya terhadap diri saya, zalim terhadap saya," kata Elza.
Menanggapi akan laporan tersebut, Hotman Paris kemudian angkat bicara.
Hotman Paris yang berprofesi sebagai pengacara mengatakan kalau apa yang dilakukan Nikita kepada Elza di Acaranya bukanlah penghinaan atau pelecehan.
Meski berbicara dengan nada tinggi, Hotman merasa apa yang disampaikan Nikita masih dalam substansi perkara yang tengah dibahas dalam acara tersebut.
"Misalnya teriak-teriak apakah memang benar mantan suaminya itu kirim uang Rp 6 juta per bulan sesuai keputusan pengadilan untuk nafkah anak," ujar Hotman ketika dihubungi Kompas.com, Senin (2/9/2019).
"Jadi tidak ada satu kata pun yang bersifat menghina atau melecehkan," lanjut Hotman.
Hotman justru heran ketika Elza mengatakan akan melaporkan dirinya juga karena dianggap diam dan tidak membela rekan seprofesinya.