Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang
Gridhot.ID - Siapa saja pasti sudah mengetahui mengenai kertas minyak atau kertas pembungkus makanan berwana cokelat.
Kertas minyak tersebut sering kita dapatkan membungkus makanan favorit kita.
Entah itu pedagang kaki lima maupun restoran, kertas minyak menjadi pembungkus favorit para penjaja makanan.
Biasanya kita melihat kertas minyak digunakan untuk membungkus makanan sperti gorengan, nasi padang, sate dan sebagainya.
Kertas minyak yang berlapis plastik tipis tersebut tentu saja menjadi favorit karena harganya yang murah dan menjadi pengganti daun pisang.
Namun ada bahaya mengintai dari kertas minyak tersebut.
Dikutip dari Tribun Style kertas minyak diketahui memiliki kandungan BPA yang ternyata berbahaya bagi tubuh.
BPA atau bisphenol A adalah bahan kimia yang sering digunakan sebagai bahan pembuat wadah makan, bukan hanya plastik, tetapi juga kertas.