Inilah peluang yang ditangkap oleh pengacara.
Melalui law firm yang dibentuk, mereka siap untuk melayani para klien yang berhubungan dengan hukum. Pundi-pundi uang juga pasti mengalir ke mereka.
Apalagi jika mereka memenangkan suatu kasus.
Tak hanya uang banyak, menjadi pengacara juga akan membuka jalan untuk menjadi public figur dan tenar.
Apalagi, klien yang ditangani adalah orang-orang papan atas yang selalu menyita perhatian publik.
Seperti yang kita tahu, ada rentetan pengacara tenar atau papan atas dengan gaya hidup yang glamour selalu menjadi penghias layar kaca.
Inilah pengacara, sebuah profesi yang menjadi dambaan bagi lulusan Sarjana Hukum.
Lantas muncul pertanyaan, berapakah bayaran atau gaji pengacara di Indonesia?
Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) mengungkapkan, saat ini gaji untuk pengacara di Indonesia sangat bergam dan memiliki klasifikasi berdasarkan jenjang karir hingga firma hukum yang menaungi advokat.