GridHot.ID -Sebuah informasi tentang data pribadi dua pasien yang dinyatakan positif tertular virus corona beredar di dunia maya.
Informasi detail itu beredar lewat pesan di grup WhatsApp Messenger.
Dalam pesan itu, sebagaimana dikutip dari Kompas.com, tercantum dengan jelas mengenai alamat pasien serta kronologi mereka tertular virus tersebut.
Baca Juga: Murkanya Tak Main-main, Militer Turki Tembak Jatuh Jet Tempur Suriah, 3 Pesawat Jadi Bangkai
Sebelumnya, pada Senin (2/3/2020), Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan ada dua warga yang tertular virus corona.
Saat mengumumkan, Jokowi tidak menyebutkan identitas mereka.
Jokowi hanya menyebutkan bahwa dua orang tersebut merupakan ibu berusia 64 tahun dan putrinya yang berumur 31 tahun.
Usai Jokowi memberi pernyataan, Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto menambahkan keterangan lain.
Terwanmenyebutkan, dua orang warga negara Indonesia (WNI) yang positif tertular virus corona tinggal di wilayah Depok, Jawa Barat.
"Daerah Depok," kata Terawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (2/3/2020).