Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tunjuk-tunjuk Petugas yang Datangi Rumahnya, Istri Pejabat Ini Tak Terima Didata Saat Baru Pulang dari Jakarta, Nantangin Wali Kota Solo, Begini Kata FX Hadi Rudyatmo

Desy Kurniasari - Senin, 06 April 2020 | 16:00
Wanita di Solo ini ngamuk saat didatangi petugas untuk didata
Tangkap layar Twitter @Aryprasetyo85

Wanita di Solo ini ngamuk saat didatangi petugas untuk didata

Laporan Wartawan Gridhot, Desy Kurniasari

Gridhot.ID - Sebuah video yang diduga menampilkan pemudik marah-marah pada petugas covid-19 viral.

Kejadian tersebut diduga terjadi di Kota Solo, Jawa Tengah.

Salah satu yang mengunggah video tersebut ialah akun Twitter @Aryprasetyo85.

Baca Juga: Tergiur Tawaran Pelanggan, Driver Ojol 59 Tahun Ini Apes Kena Tipu Antar Penumpang dari Purwokerto ke Solo, Minta Turun di Mushola Lalu Kabur Ninggal Sendal Tanpa Bayar

Dalam video berdurasi 2 menit 20 detik itu, tampak seorang wanita yang tengah duduk di teras rumahnya.

Berdasarkan unggahan tersebut, wanita tersebut diduga menolak diperiksa saat didatangi oleh petugas Covid-19.

Video tersebut memperlihatkan seorang wanita yang menolak untuk didata petugas usai bepergian dari Jakarta.

Baca Juga: Keputusan Larangan Mudik Dicabut Jokowi, Pemkot Solo Kelabakan Siapkan Lokasi Karantina Mandiri Bagi Pemudik, Wali Kota: Mumet Aku, Harus Ada Aturan Tegas

"Orang baru itu, setiap hari, setiap detik ada orang masuk. Saya kan orang tinggal di sini. Ini orang baru semua Pak. Orang ngontrak semua," ujarnya sembari menunjuk sekitar.

Wanita tersebut mengaku sebagai warga asli sehingga ia merasa tidak perlu diperlakukan seperti itu.

"Orang berlalu-lalang dibiarkan, saya menetap di sini. Ini rumah, rumah saya, mau diapain? Itu di jalan banyak orang berlalu-lalang. Saya stay home, di Jakarta pun begitu," imbuh wanita tersebut.

Seorang petugas pun tampak berusaha menenangkan wanita tersebut.

Baca Juga: Viral, Sambil Kendarai Mobil Mewah, Mantan Anggota DPRD Solo Ini Berbagi Beras di Jalan, Hasan Mulachela : Tidak Mengundang, Saya Menjemput Mereka

"Maaf Bu ini cuma pendataan juga menyambaikan himbauan, itu saja," kata si petugas.

"Terlalu dibesar-besarkan. Coba kalau caranya sopan, saya gak bakal begini kok," tukas si wanita berkerudung merah muda itu.

Tak terima diperlakukan seperti itu, wanita itu pun berusaha menghentikan petugas.

Baca Juga: Jadi Kota Pertama yang Tetapkan Status KLB Gara-gara Corona, Solo Berhasil Sembuhkan Semua Pasien Covid-19, Wali Kota: Sudah Nol!

Ia bahkan menunjuk-nunjuk petugas yang datang ke rumahnya.

Wanita itu pun tak segan meminta Wali Kota Solo untuk datang ke rumahnya dengan nada yang menantang.

"Stop! Panggil sana! Pak Wali (FX Hadi Rudyatmo)? Monggo (silakan) malah saya suruh masuk. Udah kenal sama bapak (suami)," ujar wanita tersebut.

Setelah ditelusuri, rupanya wanita tersebut merupakan istri dari seorang pejabat tinggi di Kota Solo yang hingga saat ini masih menduduki posisi tersebut.

Baca Juga: Berawal Dua Korban Positif Corona, Dinas Kesehatan Solo Nyatakan Jumlah ODP Kota Bengawan Melonjak Tajam, Tembus hingga 2.795 Orang

"Mau apa lagi? Ini sangat keterlaluan! Kecuali saya pengedar narkoba, " ujarnya sambil membelalakkan mata.

Ia pun tampak tidak mendengarkan himbauan dari petugas dan peduli akan hal tersebut.

"Ah rese, lebih rese dari Jakarta ini. Gak ada sopan santunnya. Ndak suka caranya begini, Kaya gak tahu aja, orang saya udah tinggal di sini lama. Saya menikah tahun 1993. Terlalu dibesar-besarkan," katanya.

Baca Juga: Video Keluyurannya Jadi Ramai, Muncul Lagi Kabar Ia Dijemput Paksa Petugas Medis, Perempuan Berstatus ODP di Solo Ini Akhirnya Buka Suara

Menanggapi video tersebut, FX Hadi Rudyatmo selaku Wali Kota Solo pun geram.

"Di Solo, kalau ada petugas untuk melakukan pendataan atas dasar laporan dari masyarakat, kalau didatangi petugas ya jangan marah-marah," ujar orang nomor satu di Solo itu.

Menurutnya, apapun yang dilakukan masyarakat di lingkungannya adalah untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

“Siapapun yang pulang ke Solo kalau ada pendataan mohon untuk ditanggapi dengan baik, karena virus corona ini jangan dipandang remeh, jangan dipandang enteng, dan petugas yang datang jangan diremehkan. Petugas itu tujuannya baik,” kata Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo.

Baca Juga: Menko Kemaritiman Jadi Olok-olokan Karena Pernyataannya, Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Virus Corona Tak Tahan Cuaca Indonesia, Ini Kata BMKG

Para pemudik yang akan datang ke Solo harus mau mematuhi aturan jika tidak mau dijemput paksa untuk dikarantina di fasilitas pemkot.

Wali Kota Solo itu meminta masyarakat agar tidak meremehkan virus corona serta tidak meremehkan petugas yang datang untuk mendata.

Sebab pendataan itu bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona utamanya di Kota Solo.

Baca Juga: Tegur Gerombolan Remaja yang Asik Main Domino untuk Cegah Corona, Seorang Kades Malah Dapat Bogem Mentah, Pelaku Terancam Hukuman 2 Tahun Penjara

"Ini sudah protokol kesehatan, jadi harus dipatuhi. Jangan sampai merasa bahwa ini rumah saya sendiri. Dan hargai (petugas) yang datang karena itu relawan yang tidak mendapatkan gaji ataupun honor," tuturnya.

Ia pun memohon warga Kota Solo yang mudik untuk menghormati petugas yang datang untuk mendata.(*)

Source : Twitter

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x