GridHot.ID - Penyanyidangdut jebolan LIDA asal Soppeng,Selfi Yamma membuat heboh warga di kampungnya gara-gara menolak dikarantina saat baru mudik dari Jakarta.
Seli pun langsung dijemput petugas ke lokasi karantina Covid-19 selama 14 hari.
Namun, baru tiga hari dikarantina, perilaku Self mulai aneh seperti bicara sendiri.
Selvi kemudian dilarikan ke RSUD Latemmamala untuk pemeriksaan kejiwaan.
Berkembang spekulasi jika Selfi kena santet atau guna-guna.
Belum selesai masalahitu, Selfi diterpa isu soal keuangan.
Sang manajer, Evan, dituding oleh oknum anggota DPRD di Sulawesi Selatan telah menggelapkan uang milik Selfi sejak tahun 2018.
"Bukan hanya kepada saya, tetapi kepada tim saya mempertanyaan kemana uang Selfi," cerita Evan kepada tribun, Rabu (3/6/2020).
Evan mengatakan, oknum anggota DPRD itu mengancam bakalmencetak buku rekening Selfi untuk membuktikan tuduhannya.
"Kami sampaikan silahkan kalau mau print out," tegasnya.