Gridhot.ID - Baru-baru ini benda misterius yang terdeteksi citra satelit di tengah laut Pantai Cikembang, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat bikin heboh.
Benda mirip kapal karam ini pun mengundang perhatian pemerintah.
Akhirnya Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, terus berusaha melakukan berbagai upaya untuk memecahkan misteri benda mirip kapal karam ini.
Di antaranya, pihak Menko Kemaritiman telah menyurati Google Indonesia pada tanggal 22 Juni 2020 untuk meminta klarifikasi kemungkinan terjadinya distorsi tersebut.
"Namun informasi ataupun pertanyaan terkait Google Maps hanya dapat ditangani oleh Google LLC di Amerika Serikat."
"Oleh karena itu, Google Indonesia akan menyampaikan surat balasan ke Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi terkait hal tersebut," ujar Asisten Deputi Bidang Keamanan dan Ketahanan Maritim Kemenko Bidang Kemaritiman Basilio Araujo, kepada Tribunjabar.id melalui pesan singkat, Kamis (25/6/2020).
Ia menjelaskan, google Indonesia menyebutkan bahwa benda tersebut merupakan hasil kombinasi gambar yang diambil dalam waktu yang berbeda.
"Terlepas dari isu ini, pada umumnya gambar yang ditampilkan di Google Maps adalah hasil kombinasi beberapa gambar, yang diambil dalam beberapa waktu yang berbeda, dengan pencahayaan dan cuaca yang juga berbeda serta dari beberapa sumber yang berbeda," terangnya.
"Objek tertentu bisa saja muncul di salah satu gambar dan tidak muncul di gambar lainnya seiring berjalannya waktu," jelasnya.