Ketua DPP Partai Berkarya Vasco Ruseimy angkat bicara soal pembubaran Munaslub.
Vasco Ruseimy mengatakan kader tersebut memaksakan untuk menggelar Munaslub.
Karena ilegal, Munaslub itu pun dibubarkan langsung oleh Tommy Soeharto bersama dengan Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso.
"Mereka menggunakan atribut itu ya ilegal, jelas, makanya di situ ketua umum turun gunung langsung Pak Tommy beserta Pak Priyo turun gunung datang ke Hotel Kemang itu untuk membubarkan acara itu," kata Vasco saat dihubungi Tribunnews.com (jaringan Surya.co.id), Sabtu (11/7/2020).
Vasco menjelaskan, Partai Berkarya sebelumnya sudah menggelar rapat pleno dan Rapimnas.
Di situ, diputuskan bahwa tidak ada pergantian kepengurusan DPP.
Selain itu, di rapat pleno dan Rapimnas juga menyepakati diberhentikannya orang-orang yang mengatasnamakan Presidium Penyelamat Partai Berkarya.
Ia menyebut orang yang dipecat itu sebagai penggerak P3B, termasuk Badaruddin Andi Picunang.
"Di pleno itu diputuskan bahwa memang orang-orang yang ingin memcah belah partai itu untuk diberhentikan dan diperkuat lagi dengan Rapimnas," ujarnya.