"Tidak pernah bergaul ke blok lain karena dia terpidana hukuman mati.
Menurut teman-temannya. Pegawai pun tidak terlalu familiar dengan dia.
Berbeda dengan napi yang lain," kata Jumadi.
Cai diduga mendapat informasi mengenai saluran air gorong-gorong di Lapas Kelas 1 Tangerang dari petugas dalam.
Apalagi saluran air yang digunakan kabur diduga dibendung .
Akibat tersendatnya aliran air di terowongan itu, Changpan bisa dengan mudah masuk ke gorong-gorong yang langsung tembus ke luar lapas.
Changpan diduga merencanakan pelariannya secara matang, mulai dari dia menggali lubang di bawah kamar tidur hingga saat dia kabur dan setelah dia keluar dari gorong-gorong.
Hingga kini keberadaan Changpan belum diketahui. Lapas Tangerang memasukkan Changpan ke daftar pencarian orang.
"Masih dalam pengejaran, semoga bisa segera tertangkap," ujar Jumadi.