Selain itu, belanja subsidi seperti listrik dan BBM juga menjadi penting.
Saat Indonesia masih menghadapi tantangan perekonomian akibat adanya pandemi corona, Sri Mulyani bilang, APBN menjadi salah satu instrumen yang terpenting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan daya beli masyarakat lewat bantuan sosial.
Menkeu juga menyebutkan, APBN juga harus terjaga meski mengalami situasi yang sulit akibat wabah Covid-19.
Dengan demikian APBN akan tetap sehat, akuntable dan tetap dikelola secara transparan.
“APBN ini bukan uang pemerintah, bukan uang presiden, bukan uang Menteri Keuangan, tapi ini adalah uang rakyat,” ujarnya.
Artikel ini telah tayang di Kontan dengan judul Sri Mulyani: APBN itu uang rakyat, bukan uang pemerintah atau presiden.
(*)