Laporan Wartawan GridHot, Desy Kurniasari
GridHot.ID - Malang menimpa atlet e-Sport, Winda Lunardi dan ibunya, Floreta.
Pasalnya, setelah menabung di Maybank sejak tahun 2015 dalam dua rekening terpisah keduanya kehilangan saldo yang jumlahnya mencapai Rp 20 miliar.
Keduanya pun melaporkan ihwal kehilangan tersebut.
Mengutip Kompas.com, Kepala Cabang Maybank Cipulir berinisial A, sempat menawarkan kepada atlet e-sport Winda D Lunardi alias Winda Earl dan ibunya untuk membuka rekening tabungan berjangka di bank tempatnya bekerja.
Demikian disampaikan Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Awi Setiyono di Gedung Bareskrim, Jakarta Selatan, Jumat (6/11/2020).
“Yang bersangkutan sendiri yang menawarkan korban untuk membuka rekening berjangka. Sementara rekening tersebut di bank MI (Maybank Indonesia) sendiri tidak ada. Jadi memalsukan data-datanya,” kata Awi.
Menurut dia, A yang kini telah berstatus tersangka, mengiming-imingi korban dengan bunga yang tinggi yaitu sebesar 10 persen.
Hal itu membuat korban tertarik dan akhirnya membuka rekening tersebut.