Gridhot.ID - Kisah tentang perjuangan TKI atau TKW memang seringkali menyentuh hati masyarakat.
Salah satunya datang dari keluarga TKW yang satu ini.
Semua berawal dari sang TKI yang membangun rumah di tanah mertua dibuat sedari nol hingga menjadi bentuk tempat layak huni.
Meski begitu, ternyata perjuangan TKI Malaysia ini membangun rumah impiannya justru harus angkat kaki setelah jadi.
Belakangan ini jejaring sosial TikTok sedang diramaikan dengan cerita pahit yang dialami oleh seorang wanita.
Pengalaman hidup yang membuat dirinya merasa menyesal dan amat sedih.
Wanita tersebut membangun rumah dari nol di atas tanah mertuanya, tapi setelah jadi malah memutuskan angkat kaki.
Kisah itu datang dari seorang pengguna TikTok yang menamai akunnya @31783408529.
Lewat akunnya itu, wanita diketahui kini sudah merantau ke negeri Jiran Malaysia itu membagikan pengalaman pahitnya lewat beberapa video singkat.
Kisahnya itu pun menjadi viral dan cukup menarik perhatian warganet.
Sebagaimana diceritakan dalam videonya, wanita dan suaminya itu diketahui bersama-sama berjuang membangun sebuah istana megah impian mereka.