Gridhot.ID -Senjata tajam tertentu dikenal karena keberanian pemakainya dalam berbagai medan tempur.
Salah satunya Kukri, senjata khas dari Nepal yang dipakai tentara Gurkha dalam banyak peperangan.
Kukri bahkan lebih dikenal sebagai "Pisau Gurkha" sampai saat ini.
Kukri dikenal sebagai senjata nasional Nepal, tapi sejatinya pisau itu memiliki arti lebih.
"Tentunya memang amat ampuh digunakan sebagai pisau komando Gurkha," ujar seorang prajurit Gurkha dilansir dari Intisari Online.
"Kukri tidak pernah ditimpukkan atau dilayangkan. Kukri ya pisau. Bisa digunakan untuk menusuk atau menebas."
"Cuma bagi orang Gurkha sejati, kukri tidak pernah dicabut dari sarungnya tanpa meminta darah. Makanya seorang prajurit Gurkha selalu mengiris kecil ujung jarinya saat mereka membersihkan kukri kesayangannya."
"Kukri tempur itu haus darah, kukri dapur tidak," ujar prajurit Gurkha itu mencoba menjelaskan.
Melansir Asia Times, perang kukri terhitung unik dan merupakan salah satu peralatan penting untuk warga Nepal.
Kukri juga merupakan bagian dari kebudayaan Nepal, menggambarkan tradisi, sejarah dan keyakinan spiritual warga Nepal.
Di beberapa komunitas, pisau Kukri menggambarkan peran sosial sebagaimana dianggap sebagai simbol kekayaan, status sosial dan kekayaan.