Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bakal Jadi Peluang Emas Lolos CPNS, 10 Formasi Ini Sepi Peminat Sejak Tahun 2020, Simak Daftarnya

Nicolaus - Kamis, 27 Mei 2021 | 07:13
Ilustrasi CPNS 2021
Twitter @heydiko

Ilustrasi CPNS 2021

Gridhot.ID -Pendaftaran CPNS 2021 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tinggal menghitung hari.

Pemerintah telah menetapkan pendaftaran CPNS 2021 dan PPPK akan dimulai 31 Mei hingga 21 Juni.

Adapun pendaftaran dilakukan secara daring seperti tahun-tahun sebelumnya melalui portal resmisscn.bkn.go.id.

Baca Juga: Heboh Foto Mesra Amanda Manopo dan El Rumi Saat Masih Pacaran, Maia Estianty Kekeh Ingin Sang Putra Bersanding dengan Pemeran Andin

Cara dan dan syarat pendaftaran CPNS 2021 pun menjadi salah satu yang paling sering dicari para pelamar.

Tak hanya itu, formasi rekruitmen yang sepi peminat pun kerap jadi strategi para calon pejuang CPNS 2021.

Hal ini dikarenakan semakin sedikit saingan maka peluang kesempatan untuk lolos semakin besar.

Baca Juga: Didapuk Jabatan Pangdam Jaya, Inilah Profil Mayjen TNI Mulyo Aji Pengganti Mayjen TNI Dudung Abdurachman, Ternyata Pernah Jadi Danrem di Solo Semasa Jokowi Jabat Walikota

Dilansir Gridhot.IDdari Kompas TV dan Tribunnews, Senin (17/5/2021), untuk tahun ini, pemerintah bakal membuka 83 ribu formasi untuk pemerintah pusat.

Sementara untuk intansi pemerintah daerah sebanyak 1,19 juta formasi akan terbuka.

Dari sekian banyak formasi yang dibuka, memilih intansi dengan sedikit saingan menjadi strategi para pelamar.

Berikut formasi CPNS di tahun 2020 yang sepi peminat berdasarkan catatan BKN:

  • Pengelola Kelistrikan Perkeretaapian: 0 pendaftar
  • Masinis III Kapal Kelas I: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Arkeologi: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Audit Perbankan Syari'Ah: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Bahasa Jawa Kuno: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Bahasa Mandarin: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Bahasa Pali: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Bermain dan Permainan RA/PAUD: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Dharma Wacana Hindu: 0
  • Asisten Ahli - Dosen Diksi: 0
Baca Juga: Diprediksi Bakal Jadi India Kedua, Negeri Jiran Mendadak Jadi Sorotan Karena Lonjakan Drastis Kasus Covid-19, Disebut Jadi Negara dengan Kasus Corona Terparah se ASEAN

Adapun untuk instansi yang paling sedikit memiliki jumlah pelamar adalah sebagai berikut, beserta total jumlah pelamar pada tahun lalu:

  • Pemerintah Kab. Maluku Barat Daya: 142 pendaftar
  • Setjen Komnas HAM: 87
  • Badan Nasional Penanggulangan Terorisme: 79
  • Badan Pembinaan Ideologi Pancasila: 47
  • Kementerian Riset dan Teknologi: 20
Bila berminat mendaftarkan diri pada formasi seperti yang sudah dicantumkan, para pelamar bisa segera mendaftar melalui lama SSCASN BKN.

Baca Juga: Masih Ingat Bu Dendy? Wanita yang Viral Karena Lempar Pelakor Pakai Gepokan Uang Itu Dituding Lakukan Ritual Pesugihan: Banyak yang Bilang Cari ke Selatan

Berikut alur pendaftaran CPNS 2021 memalui laman SSCASN BKN:

  • Akses portal SSCASN di alamat //sscasn.bkn.go.id
  • Membuat akun SSCN menggunakan NIK dan Nomor KK atau menggunakan NIK Kepala Keluarga
  • Log in menggunakan NIK sebagai username dan password yang telah didaftarkan
  • Unggah swafoto dengan menunjukkan Kartu Informasi Akun dan KTP
  • Lengkapi data diri, pilih formasi dan jabatan yang akan dilamar, serta unggah dokumen persyaratan yang diminta
  • Cetak Kartu Pendaftaran SSCN
  • Lamaran Anda akan melalui proses verifikasi
  • Setelah lolos proses verifikasi, pastikan cetak Kartu Ujian untuk pelaksanaan tes.
(*)

Source :Kompas.comsscasn.bkn.go.id

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x