"Ya Tuhan, tasnya banyak banget," imbuh Maharani.
"Serius beib, itu tas aku biasa-biasa," timpal Sarwendah pelan.
Lantas, Maharani pun menyindir istri Ruben Onsu yang sok merendahkan diri.
"Ada yang bilang ke aku, aku gak pernah belanja, aku gak pernah belanja," sindir Crazy Rich Bali pada Sarwendah.
Disindir seperti itu, Sarwendah membela diri kalau suaminya, Ruben Onsu yang membelikan tas-tas mewah itu.
"Bensu yang beliin," tegas Sarwendah.
"Suaminya berarti perhatian itu, suami aku malah gak pernah tuh beliin aku," timpal Maharani.
Jika dijumlahkan dalam rupiah, harga tas-tas mewah Sarwendah yang diakui murahan itu ternyata bernilai fantastis.
Bahkan hingga mencapai miliaran.
"Gerebek kamar bunda Sarwendah, Isinya ngeri puluhan M, udah kayak mall," tulis Maharani di video.