Penjelasan Komnas KIPIKIPI atau Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi bisa terjadi setelah vaksinasi Covid-19. Gejalanya bisa bermacam-macam pada tiap orang.Ketua Komnas KIPI Dr. dr. Hinky Hindra Irawan Satari, SpA(K), MTropPaed, menjelaskan vaksin Moderna memang mempunyai efek samping, seperti juga vaksin lainnya. Namun pihaknya menegaskan, efek samping itu bisa bervariasi pada tiap orang. Oleh karena itu efek samping seperti yang diceritakan di Twit viral tersebut bisa saja berbeda dengan yang dirasakan orang lain.
KIPI ringan dan singkatSementara efek vaksin Moderna yang dirasakan Hinky ketika disuntik vaksin Moderna mulai dari nyeri hingga tidur tidak nyaman.Dia memaparkan pengalamannya divaksin Moderna pada hari pertama yang dirasakan nyeri di tempat suntikan.
Kemudian hari kedua juga sempat mengalami kesulitan tidur.Namun pada hari ketiga dan keempat, keluhan menurun dan berangsur-angsur menghilang.
Baca Juga: Foto Mesra BCL Bersandar di Pria Bule Sempat Bikin Heboh, Terungkap Ini Sosoknya, Dekat dengan Ashraf Sinclair"Jadi pengalaman tiap subyek berbeda, namun KIPI sebagian besar bersifat ringan dan singkat, serta menghilang tanpa atau dengan pengobatan," ungkap Hinky pada Kompas.com, Minggu (15/8/2021).Lalu efek samping terbanyak yaitu nyeri di tempat suntikan."Terbanyak nyeri di tempat suntikan. (Efek samping) lainnya, seperti demam, pegal, mual, dan lain-lain lebih rendah lagi," tutur Hinky.Menurut Hinky hal penting yang harus disiapkan sebelum vaksin antara lain kondisi badan harus sehat, tidak kelelahan, tidak stres, dan semacamnya."Ya, faktor biopsikosiosial juga harus disiapkan," kata Hinky.Sementara itu untuk makanan yang dikonsumsi, menurutnya tidak ada pantangan apapun, jadi masyarakat bisa makan seperti biasa sebelum vaksinasi Covid-19.(*)