Gridhot.ID - Megawati Soekarnoputri merupakan mantan Presiden Indonesia yang kelima.
Megawati juga merupakan Presiden wanita pertama Indonesia.
Perempuan yang kerap disapa Mega ini merupakan putri dari proklamator kemerdekaan Republik Indonesia (RI) sekaligus presiden pertama Indonesia, Soekarno.
Megawati hingga saat ini masih menduduki posisi ketua umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Sebagai politikus senior, berapa harta kekayaan Megawati Soekarno Putri?
Dilansir dari laman resmi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara LHKPN Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui KOMPAS.com, harta kekayaan milik Megawati cenderung naik turun dari tahun ke tahun.
Menurut catatan LHKPN tahun 2001, Mega memiliki total harta kekayaan sebesar Rp 59.809.315.484.
Sementara itu, pada tahun 2004 harta Mega naik menjadi sebesar Rp 93.102.572.824.
Tahun 2009, harta kekayaannya melonjak menjadi Rp 256.447.223.594. Sebagai pemimpin tertinggi BPIP, Megawati terakhir kali melaporkan jumlah harta kekayaannya pada 31 Desember 2020.