GridHot.ID– Kabar duka kembali datang dari kaum selebriti di tengah pandemi
Usai dikagetkan dengan kabar meninggalnya aktor Gunawan Maryanto, musisi Oddie Agam dikabarkan sedang kritis.
Informasi ini disampaikan oleh Humas Persatuan Artis Film Indonesia, Evry Joe, dan pengamat musik, Stanley Tulung.
"Kondisi Oddie Agam sangat kritis dan sudah pakai alat bantu pernapasan," kata Stanley yang dikutip dari Kompas.com.
Sedangkan menurut sahabat Oddie Agam, Deddy Dhukun, sang musisi mengalami kerusakan ginjal yang menyebabkan sesak napas, batuk terus menerus, dan kencing berdarah.
"Katanya ginjalnya rusak. Batuk tidak berhenti-berhenti, terus pipisnya berdarah," ungkap Deddy Dhukun.
Terakhir, Stanley Tulung pun meminta kesediaan masyarakat untuk mendoakan kesembuhan Oddie Agam.
Ginjal adalah salah satu organ vital yang berperan sangat penting di tubuh manusia.
Organ ini penting karena berfungsi untuk menyaring produk limbah, mengendalikan keseimbangan air, menyaring kotoran dari darah, mengatur tekanan darah serta kadar garam, dan lainnya.
Untuk itu, penting untuk menjaga kesehatan ginjal dengan cara yang dikutip dari Kontan.co.id berikut ini.
Tetap aktif dan bugar