GridHot.ID - Battle of Timor merupakanPertempuran antara pasukan Jepang dan pasukan sekutu di Timor Leste (Pulau Timor) selama Perang Dunia II.
Melansir traceofwar.com, pada malam tanggal 19 sampai 20 Februari 1942, dua tentara invasi Jepang mendarat di Kupang, ibu kota Timor Belanda dan dekat Dili, ibu kota Timor Portugis.
Aksi pasukan Jepang itu ditanggapi oleh perlawanan pasukan kecil personel militer sekutu yang dikenal sebagai Sparrow Force.
Pasukan sekutu tersebut terutama dari Australia, Inggris Raya, dan Hindia Belanda.
Namun, pasukan sekutu itu dipukul mundur dan 'diusir' Jepang dari Pulau Timor.
Pasukan sekutu itu lalu dievakuasi dari Pulau Timor menggunakan kapal Benlanda Hr. Ms. Tjerk Hiddes.
Kapal Hr. Ms. Tjerk Hiddes merupakan kapal yang dikirim dari Australia.
Evakuasi tersebut terbilang sukses hingga mendapat banyak pujian dari semua sekutu.
Tetapi di balik kesuksesan evakuasi tersebut, ternyata ada yang harus dikorbankan.