Secara profesional, ia pun meminta sang ayah menceritakan perjalanan mudik sampai di Tol Palimanan sekarang.
"Cerita dong perjalanannya gimana? Macet atau nggak?
Nemuin apa aja di jalanan," ucap jurnalis tersebut.
Ayah jurnalis tersebut pun akhirnya menjelaskan kondisi selama di jalanan.
"Oke, perjalanannya sangat menyenangkan.
Kenapa? (karena) kita sudah berpikiran kalau di jalanan macet ternyata lancar," bebernya.
Tak lupa Ni Putu Trisnanda bertanya kepada sang ibu tentang persiapan untuk mudik.
Sepertinya karena tahu mudik akan selalu berkaitan dengan macet, ibu Ni Putu itu menuturkan jika yang utama ia membawa makanan untuk di jalan.
"Persiapannya pasti ransum makanan, cemil-cemil begitu karena kita nggak akan berhenti di jalan," tandas Naning Retnowati.
Tetap memperhatikan kenyamanan anaknya, sang ibu pun kemudian menitipkan boneka bantal untuk anaknya beristirahat.
Video itu pun viral di YouTube dan telah ditonton sebanyak 716 ribu kali.
Source | : | TribunStyle.com,TribunJabar.ID |
Penulis | : | Desy Kurniasari |
Editor | : | Desy Kurniasari |
Komentar