Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Rusia Kebakaran Jenggot, Putar Otak Siapkan Langkah Teknis Militer Adang Finlandia dan Swedia Gabung NATO, Kremlin: Tidak Membuat Benua Kami Aman!

Candra Mega Sari - Sabtu, 14 Mei 2022 | 15:13
Ilustrasi pasukan NATO
TT NEWS AGENCY/NAINA HELEN via DW INDONESIA

Ilustrasi pasukan NATO

Gridhot.ID - Finlandia dan Swedia telah menyatakan niatnya untuk bergabung dengan aliansi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO).

Para pemimpin di Helsinki, ibu kota Finlandia sudah menyuarakan dukungannya untuk memasuki aliansi yang dipimpin AS tersebut.

Surat kabar Finlandia Iltalehti melaporkan bahwa Finlandia akan mengajukan keanggotaan NATO pada 12 Mei.

Langkah pengajuan permohonan keanggotaan NATO kemungkinan besar juga akan disusul Swedia.

Seorang pejabat NATO mengatakan kepada CNN bahwa diskusi tentang Finlandia dan Swedia bergabung dengan blok itu menjadi sangat serius sejak invasi Rusia.

Kabar bergabungnya Finlandia dan Swedia dengan NATO sontak membuat Rusia kembali bereaksi.

Rusia memang telah lama memperingatkan agar Finlandia dan Swedia tidak bergabung dengan NATO.

Dikutip Kompas.com dari AFP, Rusia pada Kamis (12/5/2022) memperingatkan, mereka harus mengambil langkah-langkah teknis-militer sebagai tanggapan jika negara tetangga yaitu Finlandia gabung NATO.

"Ekspansi NATO dan pendekatan aliansi ke perbatasan kami tidak membuat dunia dan benua kami lebih stabil dan aman," kata juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov.

Baca Juga: Rusia Terancam, Pentagon Kirim Roket Berpemandu Laser APKWS II ke Ukraina, Bakal Diduetkan dengan Drone Bayraktar TB2?

Ketika ditanya apakah keanggotaan Finlandia akan menjadi ancaman, Peskov menjawab, "Pasti".

"Semuanya akan tergantung pada bagaimana proses ini berlangsung, seberapa jauh infrastruktur militer akan bergerak menuju perbatasan kita," tuturnya.

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x