Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pergerakannya Sangat Licin, Ini Alasan Harun Masiku Sulit Ditangkap Penegak Hukum

Angriawan Cahyo Pawenang - Selasa, 24 Mei 2022 | 06:42
Foto daftar pencarian orang Harun Masiku di website KPK.
KPK.go.id

Foto daftar pencarian orang Harun Masiku di website KPK.

Saat operasi, tim penyidik KPK terakhir kali mendeteksi keberadaan Harun di sekitar Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan.

Tim gagal menangkap karena diduga ditahan oleh sejumlah anggota kepolisian. Harun diduga menyuap Wahyu dan Agustiani supaya memudahkan langkah politikus PDIP itu menjadi anggota DPR melalui PAW.

Pemicunya adalah ketika seorang calon legislatif PDIP dari Daerah Pemilihan Sumatera Selatan I, Nazarudin Kiemas, meninggal.

Saat itu Nazarudin memperoleh suara terbanyak di Dapil itu.

Karena Nazarudin meninggal, KPU memutuskan mengalihkan suara yang diperoleh Nazarudin kepada Riezky Aprilia, caleg PDIP dengan perolehan suara terbanyak kedua di Dapil I Sumatera Selatan. B

Akan tetapi, PDIP melalui rapat pleno menginginkan Harun Masiku yang dipilih menggantikan Nazarudin.

Bahkan PDIP sempat mengajukan fatwa ke Mahkamah Agung dan menyurati KPU agar melantik Harun Masiku.

Baca Juga: Dulu Setia Rawat dan Temani Suami yang Hilang Ingatan, Artis Cantik Ini Sekarang Menjanda, Begini Kabarnya usai Pernikahannya Kandas di Meja Perceraian

Namun, KPU tetap dengan keputusannya melantik Riezky.

Sejak Harun lolos dari operasi tangkap tangan, seluruh upaya pengejaran ditempuh.

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia serta KPK menyatakan Harun sempat berada di Singapura sejak sehari sebelum operasi tangkap tangan digelar.

Saat itu Harun disebut masih berada di luar negeri.

Source :Kompas.com tribunnews

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x