Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pengobatan Rumahan Sudah Tak Mempan Atasi Asam Lambung, Inilah Tanda-tanda Anda Harus Lekas ke Dokter

Siti Nur Qasanah - Kamis, 03 November 2022 | 05:42
Ilustrasi asam lambung naik
Freepik

Ilustrasi asam lambung naik

GridHot.ID - Asam lambung naik atau refluks asam adalah kondisi di mana cairan asam di lambung naik lagi ke kerongkongan.

Asam lambung naik yang terjadi secara teratur dapat menyebabkan penyakit gastroesophageal reflux (GERD).

Asam lambung naik dalam jangka panjang juga dapat menyebabkan komplikasi.

Dilansir dari webmd.com, adapun komplikasi tersebut antara lain:

  • Penyempitan kerongkongan yang dapat menyebabkan masalah menelan
  • Pembentukan luka terbuka (borok) di kerongkongan yang dapat berdarah serta menyebabkan kesulitan menelan
  • Perubahan prakanker pada kerongkongan seperti perubahan pada lapisan kerongkongan bagian bawah
Mengobati asam lambung naik sebenarnya cukup sederhana jika Anda hanya mengalami gejala ringan seperti ketidaknyamanan di dada atau kesulitan menelan.

Berikut adalah beberapa pengobatan sederhana untuk kondisi di atas dikutip dari webmd.com.

Hindari makan berlebihan

Karena refluks asam paling sering disebabkan oleh makanan, maka aturan nomor satu adalah menghindari makan berlebihan.

Penelitian telah menunjukkan bahwa sebagian besar gejala refluks asam terjadi setelah makan.

Baca Juga: Kandungan Magnesiumnya Tinggi, Melon Ternyata Bisa Redakan Asam Lambung yang Menyiksa

Semakin banyak makan, semakin buruk gejalanya.

Halaman Selanjutnya

Batasi asupan alkohol

Source : WebMD

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x