GridHot.ID - Ningsih Tinampi ahli pengobatan alternatif asal Pasuruan Jawa Timur yang namanya menjadi sorotan beberapa hari terakhir.
Bukan perkara pengobatan tradisionalnya yang fenomenal, namun Ningsih Tinampi muncul karena sengketa hak asuh anak.
Sosok Ningsih Tinampi sendiri sudah banyak diketahui berkat aktivitasnya memberikan pengobatan spiritual.
Melansir tribunjateng.com, Clara Angeline meminta hak asuh anaknya yang ia lahirkan 3 tahun lalu di tempat pengobatan Ningsih Tinampi.
Bayi tersebut diserahkan oleh Ayah Clara kepada Ningsih Tinampi. Namun Clara mengaku menyesal.
Saat Clara ingin kembali mengambil anaknya, Clara mengaku diminta untuk membayar Rp 2,5 Miliar jika ingin mengambil anaknya kembali.
Lantaran tak mampu membayar, Clara melaporkan masalah tersebut sebagai kasus pemalsuan akta anak.
Laporan tersebut dibuat pada 5 Desember 2022.
Klarifikasi Ningsih Tinampi
Seperti yang diketahui, Clara perempuan asal Sidoarjo tersebut sempat melahirkan anaknya di tempat pengobatan alternatif Ningsih Tinampi di Pandaan, Kabupaten Pasuruan.
Clara mengaku sakit perut sudah 10 tahun dan tidak sembuh sekalipun sudah dibawa ke beberapa tempat pengobatan.
Source | : | TribunJateng.com,Suryamalang.com |
Penulis | : | Desy Kurniasari |
Editor | : | Desy Kurniasari |
Komentar