Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Direkomendasikan Ahli, Inilah Makanan yang Bisa Mengatasi Asam Lambung Tinggi, Mulai Pisang hingga Jahe

Siti Nur Qasanah - Senin, 02 Januari 2023 | 09:13
Ilustrasi orang sakit asam lambung
Unsplash/Y1024

Ilustrasi orang sakit asam lambung

GridHot.ID - Asam lambung naik bisa sangat menggangu aktivitas.

Melansir India.com, seseorang yang mengalami asam lambung naik akan merasakan beberapa gejala seperti sendawa, baumulut, gangguan pencernaan, sembelit, rasa asam di mulut, muntah, iritasi, masalah menelan, mual, serta rasa panas di dada.

Saat asam lambung naik ada beberapa makanan yang direkomendasikan untuk mengatasinya.

Dilansir dari laman aarp.org, berikut makanan yang disarankan ahli untuk mengatasi asam lambung naik.

1. Pisang

Pisang dapat membantu menetralkan asam lambung dengan melapisi lapisan esofagus yang rewel.

Pisang tidak hanya bersifat basa (dengan kandungan asam yang lebih rendah).

Pisang juga kaya akan pektin, yakni serat larut yang membantu menjaga makanan mengalir dengan baik melalui saluran pencernaan.

Pektin dapat membantu Anda merasa kenyang lebih lama, sehingga cenderung tidak makan berlebihan.

2. Makanan tinggi serat

"Makanan tinggi serat membuat kita merasa kenyang," kata Neena Mohan, asisten profesor kedokteran klinis di gastroenterologi di Lewis Katz School of Medicine di Temple University.

Source : india.com aarp.org

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x