Gridhot.ID - Sumaryono, kerabat dekat Ibu Eny membantah pengakuan yang menyebut bahwa Tiko bukan anak kandung dari Ibu Eny dan Herman Moedji Susanto.
Sebelumnya, cucu Herman Moedji Susanto, ayah Tiko muncul dan mencurahkan cerita masa lalu Tiko versi keluarganya.
Cucu Herman bernama Ika menyebut Tiko bukanlah anak kandung dari pernikahan Herman dan Ibu Eny.
Ika mengatakan bahwa eyangnya dan ibu Eny tidak memiliki anak dan hanya mengasuh seorang anak laki-laki, ialah Tiko.
Tiko disebut sebagai anak dari sahabat Herman yang dititip dan dirawat dari kecil oleh Ibu Eny.
"Intinya si Tiko itu bukan anak kandung dari Pak Herman dan Ibu Eny, dia ini hanya anak yang diasuh dari kecil akibat kecelakaan dari keluarga temannya eyang."
"Karena dari bayi sudah dirawat, jadi seperti anak sendiri," kata Ika dalam sambungan telepon di YouTube Pratiwi Novianthi, Jumat (6/12/2023).
Seperti diketahui, kisah perjuangan Tiko mengurus Ibu Eny yang alami depresi selama 11 tahun tanpa air dan listrik belakangan viral di media sosial.
Baru-baru ini, kerabat dekat Ibu Eny, Sumaryono akhirnya ungkap fakta di balik kisah pernikahan Ibu Eny dan mantan suaminya itu.
Dilansir dari YouTube Dendenny, Minggu (8/1/2023), Sumaryono mengaku bahwa dirinya dengan keluarga Ibu Eny masih memiliki hubungan saudara.
"Saya dengan ibu Eny itu karena satu desa biasanya itu masih ada hubungan cuma kita kerabatnya itu nggak terlalu dekat, kita hanya satu nenek dan kakek masih saudara," ungkap Sumaryono.