Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dilabeli Teroris, Ini Sejarah Munculnya KKB Papua, Ada Pemimpinnya yang Masih Berusia 20 Tahunan

Candra Mega Sari - Senin, 13 Februari 2023 | 16:42
Ilustrasi Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB Papua
YouTube Panglima Tertinggi West Papua Damianus R R M Yogi

Ilustrasi Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB Papua

Gridhot.ID - Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, tiba-tiba menjadi sorotan setelah KKB Papua berulah.

KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya membakar pesawat Susi Air di Bandara Paro, Nduga, Papua Pegunungan pada Selasa (7/2/2023) pagi.

KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya juga diduga melakukan penyanderaan pilot Susi Air, Philips Marthen asal Selandia Baru.

Saat ini, aparat gabungan TNI-Polri masih dalam proses pencarian Philips Marthen yang hilang setelah pesawat yang diawakinya dibakar KKB Papua.

Siapa itu KKB Papua?

KKB Papua adalah singkatan dari Kelompok Kriminal Bersenjata, yang merupakan sebuah kelompok yang kerap menebar teror baik kepada warga sipil maupun TNI serta Polri di wilayah Papua.

Tujuan KKB Papua adalah melepaskan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Oleh karena itu, KKB Papua dapat disebut sebagai gerakan separatis, yang gerakannya kerap memakan korban jiwa.

Asal-usul KKB Papua

Sebelum lahir dengan sebutan KKB, kelompok ini dulunya dikenal dengan nama Organisasi Papua Merdeka (OPM).

Mengutip Kompas.com, OPM didirikan pada 1965 untuk mengakhiri pemerintahan Provinsi Papua dan Papua Barat, yang sebelumnya disebut Irian Jaya.

Source :Kompas.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x